Pada laga penutup hari ketiga Honda DBL with KFC 2022 West Sumatera Series menyajikan keperkasaan SMAN 2 Padang atas SMAN 1 Sumatera Barat. Smandu (julukan SMAN 2 Padang) berhasil mengalahkan Smanssu (julukan SMAN 1 Sumbar) dengan skor akhir 41-7.

Perkasanya Smandu pada laga penutup tersebut tidak lepas dari peran sentral salah satu punggawanya. Huud Al-Ghifari, pemain Smandu itu berhasil unjuk diri dengan menorehkan 24 poin, terbanyak dalam hari ketiga Honda DBL with KFC 2022 Sumbar Series. Dominannya Huud secara pasti membawa sekolahnya menapakkan kaki di fase berikutnya.

Huud mengaku bahwa penampilannya tidak lepas dari kerja sama rekan-rekan sesama timnya. Kerja sama tim yang solid mengantar Huud tampil dominan. Pemain dengan nomor punggung 12 ini tetap merasa penampilannya dan tim masih perlu ada perbaikan.

"Pencapaian saya berkat kerja sama teman-teman yang solid," ucap Huud.

Ini merupakan ajang Honda DBL pertama Huud, melalui perhelatan ini dia berharap agar dapat memasuki Honda DBL Camp. Sebuah pemusatan latihan Honda DBL untuk menyeleksi 12 pemain terbaik yang masuk dalam Honda DBL All-Star. "Impian saya itu bisa terpilih di DBL Camp," harap Huud.

Meski ini ajang Honda DBL pertamanya, Huud sebelumnya telah mengikuti kejuaraan daerah dan provinsi. Pengalaman yang telah dia dapat, lanjut Huud, menjadi salah satu faktor kepercayaan dirinya di Honda DBL with KFC 2022 Sumbar Series.

"Salah satunya iya, dari situ banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat," pungkas Huud. (MRS)

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Drama Overtime Antarkan SMAN 1 Pacet Mojokerto ke Playoffs
Awaluddin Hatta Ingin Kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM Makassar
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya