Perjuangan keras akhirnya membuahkan hasil. Itu kalimat yang tepat untuk menggambarkan kondisi tim putri SMAN 1 Solok. Kali pertama mereka bertanding di Honda DBL with KFC 2022 West Sumatera Series, Jumat (19/8), tim asal Kota Solok, Sumatera Barat itu berhasil mencuri kemenangan.

Melawan SMAN 14 Padang, tim asuhan coach Rahmadani Tiara itu menang meyakinkan dengan skor akhir 38-12. Praktis, anak-anak Smansa (julukan SMAN 1 Solok) mencetak dua digit poin di setiap kuarternya.

Raut wajah senang sekaligus haru terukir di wajah mereka usai pertandingan. Datang jauh-jauh dari Kota Solok dengan menempuk jarak 50 km ke Kota Padang, kemenangan ini bergitu berarti bagi tiap pemain.

“Senang sekali, kita jauh-jauh dari Solok akhirnya bisa menang dan merasakan bertanding di Honda DBL. Perjuangan kami selama satu bulan terakhir juga terbayarkan,” ujar Miranda, salah satu pemain Smansa.

Miranda sendiri berhasil mencuri perhatian di laga ini. Bukan tanpa alasan, student athlete kelas X itu sukses mencetak dua digit angka (14 poin) untuk timnya. Hal itu membuat dirinya sekaligus menjadi pencetak rekor poin tertinggi di opening party ini.

Ditanya mengenai harapan untuk timnya ke depan, Miranda menuturkan dirinya hanya ingin timnya bisa lebih kompak dan komunikatif saat bertanding. “Aku hanya berharap tim kami bisa terus berkembang dan menang di setiap pertandingan,” cetusnya.

Di pertandingan selanjutnya, putri Smansa masih menunggu pemenang dari laga antara SMAN 1 Guguak melawan SMA Don Bosco Padang. Dua tim itu akan bertanding pada Sabtu (20/8). (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Mulus ke Big Eight, Coach Bayu Beri Catatan untuk Tiga Empat