Kerinduan pasukan suporter kini terjawab sudah. DBL Indonesia resmi mengumumkan bahwa penonton bisa datang langsung ke venue. Kabar menyenangkan ini tentu dirasakan juga oleh Skanepal Fans – sebutan suporter SMKN 4 Palembang.

Honda DBL with Azawear 2022 South Sumatera Series sendiri bakal digelar 19 Agustus 2022 mendatang. Kerinduan nribun sudah dinantikan Tio koordinator Skanepal Fans. Persiapan dua minggu terakhir sudah dikerahkan untuk siapkan koreo dan jingle meriah mereka.

Jelang nribun esok mereka akan mengusung konsep sejalan dengan Agustus kali ini. Yah mereka akan usung tema kemerdekaan. Menampilkanwarna merah dan putih untuk ditampilkan di tribun esok.

Konsep ini juga menggambarkan semangat kuat mereka untuk mendukung tim basket SMKN 4 Palembang. Tio koordinator Skanepal fans sedang rancang konsep terbaik mereka.

“Nanti kami bakal usung konsep kemerdekaan. Namun konsep ini juga masih dalam rancangan dan diskusi bersama teman-teman,” jelasnya.

Mengenai maskot, Skanepal justru akan tampilkan maskot nyentrik. Salah satunya menampilkan maskot ‘Pocong’. Mengenai alasan menggunakan salah satu ikon ini adalah sebagai daya tarik Skanepal Fans saat tampil nanti.

“Untuk maskot kami pakai ikon Pocong. Setiap nribun selalu menampilkan maskot satu ini biar lebih menarik aja. Rencananya maskot Pocong nanti di arena akan menggunakan kain merah putih,” tambahnya.

Demi menampilkan koreo dan konsep yang ciamik mereka lakukan persiapan setiap sabtu dan minggu. Bertempat di sekolah maupun rumah pribadi salah satu suporter. Selain konsep semangat kemerdekaan yang akan ditonjolkan, mereka juga tak sabar tampilkan kekompakan dan kreatifitas Skanepal di Honda DBL with Azawear 2022 South Sumatera Series. (*)

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya