Voting UBS Gold Dance National telah resmi berakhir pada Minggu (8/5) lalu. Selama satu bulan terakhir, seluruh tim dance terbaik dari setiap seri atau daerah telah mendapatkan suara dari para pendukung mereka.
Setelah mendapatkan hasil akhir dari perolehan suara, terdapat tiga tim dance yang menduduki peringkat teratas. Ketiga tim dance ini kemudian dinobatkan sebagai Favorite Web National Champion.
Di peringkat pertama, ada SMA Unggul Sakti Jambi dengan perolehan akhir 68,56 persen suara. Hasil ini membawa mereka menyabet gelar First Place Favorite Web National Champion di UBS Gold Dance National.
Tim dance yang memiliki nama All Best Crew ini memang mempunyai strategi ‘unik’ dalam memperoleh voting yang tinggi. Mereka memanfaatkan situasi Bulan Ramadan lalu untuk mendapatkan voting dengan mengunjungi tempat-tempat yang ramai di daerahnya. Dengan begitu, mereka bisa mendongkrak suara yang didapat.
Di posisi kedua, SMA YPPK Teruna Bakti menyusul dengan perolehan 6,16 persen suara. Tim asal Papua ini berhasil membuktikan diri bahwa mereka juga dapat bersaing dengan tim lainnya. Di peringkat ketiga, ada SMA Darma Yudha Pekanbaru dengan perolehan akhir 4,5 persen suara.
Dengan hasil itu, SMA YPPK Teruna Bakti berhasil meraih gelar Second Place Favorite Web National Champion. Sementara SMA Darma Yudha Pekanbaru sukses menyabet Third Place Favorite Web National Champion. (*)