Tim putri SMAN 5 Kupang (Five) bukan tim sembarangan di gelaran Honda DBL 2021 East Nusa Tenggara Series. Mereka berhasil membuktikan diri dengan lolos ke babak final. Ini membuat semangat putri Five semakin terlecut. Sebab, sejak pertama kali Honda DBL Seri NTT digelar sejak 2013 putri Five sama sekali belum pernah mencicipi gelar juara. Tak heran jika di musim ini mereka berambisi menyegel satu trofi bergengsi ini. Sebelum melakoni babak final nanti, berikut adalah kilas balik perjalanan Five di Honda DBL 2021 Seri NTT! (*)
Vs SMAN 1 Kupang
Bermain selama empat kuarter penuh, putri Five berhasil memenangkan pertandingan kontra SMAN 1 Kupang dengan skor 15-6. Mereka berhasil menekan anak-anak SMAN 1 sejak awal kuarter. Bahkan, Ni Gusti Made Priskila dan kolega sukses membuat SMAN 1 scoreless di kuarter pertama.
Torehan manis Five hari ini berkat permainan mereka yang cukup apik. Mereka berhasil meminimalisir kesalahan turnover. Sebaliknya, SMAN 1 cenderung lebih banyak melakukan turnover. i laga ini SMAN 1 melakukan 20 kali turnover, Five lebih sedikit dengan 11 kali turnover.
Ulasan selengkapnya: Dominan Sepanjang Kuarter, Putri Five Tumbangkan SMAN 1
Vs SMAN 4 Kupang
Di laga ini, putri Five mendapat perlawanan sengit dari anak-anak SMAN 4 Kupang. Smanpat sempat tampil lebih dominan dari tim polesan Ari Eclesias itu. Bahkan, mereka berhasil unggul hingga kuarter ketiga. Titik balik keunggulan putri Five ada di kuarter penutup. Momentum ini berhasil dimanfaatkan oleh Priskila Anandini dan Grez Keshita.
Saat Smanpat unggul setengah bola (21-20) dari Five di paruh awal kuarter penutup, asis dari Priskila berhasil dilahap oleh Kesitha. Momen ini berhasil membuat Five unggul 22-21 atas Smanpat. Menit berikutnya, Five terus menebar ancaman di area paint Smanpat. Skuad Five berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 29-25.
Ulasan selengkapnya: Priskila dan Kesitha Pimpin Five Comeback dan Sabet Tiket Final