Siap Adu Tajam di Laga Delapan Besar

| Penulis : 

Performa memuaskan tim putra SMAN 2 Banjarbaru di game pertama membuat asisten coach Muhammad Fiqhi sedikit tenang menghadapi laga keduanya. Akan tetapi, ia masih belum puas melihat performa anak-anaknya saat melawan SMAN 3 Banjarbaru.

Jika menilik performa di laga sebelumnya, Smada Banjarbaru bisa dikatakan masih butuh sedikit evalasi. Pasalnya Smada Banjarbaru sempat nervous di paruh pertama. Itu terlihat dari poin yang mereka cetak hanya 10 poin. Barulah di paruh kedua, tim asuhan Coach Fiqhi itu bisa tampil lepas.

Melihat hal itu, coach Prasetya ingin timnya tampil lebih konsisten lagi. Terlebih, coach Fiqhi sudah mengetahui kekuatan tim lawan. Itu yang jadi modal berharga untuk bisa meraih kemenangan keduanya.

“Saya sudah nonton pertandingan lawan dan sudah kami analisis juga. Mereka kuat di set play dan offense. Dengan evaluasi dari pertandingan lalu, saya sudah punya strategi untuk meredam lawan nanti,” tuturnya.

Sama halnya dengan Smada Banjarbaru, Smada Banjarmasin juga tampil digdaya di pertandingan pertamanya saat bersua SMA GIBS Batola. Bahkan, Smada Banjarmasin hampir tak menemui kendala berarti saat melawan GIBS.

Salah satu modal Smada Banjarmasin melakoni laga delapan besar ini adalah persentase field goals yang memuaskan di laga sebelumnya. Saat melawan GIBS, field goals Smada Banjarmasin menyentuh angka 61,4 persen.

Laga yang digelar mulai pukul 14.00 WITA ini diprediksi akan berjalan menarik. Sebab, kedua tim sama-sama punya efektivitas field goals yang bagus. Jadi, jangan kelewat laga seru satu ini yang bakal disiarkan secara live stream melalui aplikasi DBL Play.(*)

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Awaluddin Hatta Ingin Kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM Makassar