Laga ketiga di lanjutan Honda DBL 2021 Central Java Series mempertemukan SMAN 1 Surakarta dengan SMAN 14 Kota Semarang. Keduanya berjibaku selama empat kuarter penuh dan berhasil dimenangkan oleh tim SMAN 14 dengan skor akhir 60-10.
Sepanjang pertandingan bergulir, SMAN 14 tidak memberikan kesempatan pada Smansa Surakarta (julukan SMAN 1 Surakarta) untuk mengembangkan permainan. SMAN 14 bermain dengan garis pertahanan tinggi dan menekan lawan. Smansa dibuat scorless hinga kuarter pertama usai.
Beranjak ke kuarter kedua, SMAN 14 semakin menggila. Visi bermain mereka cepat dan efektif. Mereka terus memberi tekanan, bahkan pada saat Smansa menguasai bola di areanya sendiri. Situasi ini membuat Smansa semakin sulit untuk melebarkan ruang gerak. SMAN 14 sukses mengumpulkan total 34 poin di paruh pertandingan. Sementara Smansa hanya empat poin.
Di kuarter tiga, situasi tidak jauh berbeda. Pola permainan cepat dan tenang anak-anak SMAN 14 terus dilancarkan. Margin poin keduanya semakin lebar hingga kuarter tiga usai. Berbeda dengan kuarter empat, SMAN 14 sedikit melonggarkan tekanan mereka.
Sayangnya, skor keduanya terlampau jauh. Sulit bagi Smansa untuk mengejar ketertinggalan. Sedangkan SMAN 14 juga masih terus menambah angka. Tambahan 26 poin di dua kuarter akhir sukses membawa mereka menetapkan kemenangan hari ini.
Dari kemenangan ini, SMAN 14 bakal menghadapi ujian yang berat di laga selanjutnya. Adalah finalis Honda DBL 2019 Seri Jateng yang menjadi penantang mereka. Yaitu SMA Warga Surakarta. Pertandingan keduanya disiarkan langsung melalui live streaming lewat aplikasi DBL Play atau Youtube DBL Play. (*)