Kiprah tim putra SMAN 3 Bukittinggi cukup moncer di laga perdana Honda DBL 2021 West Sumatera Series. Menghadapi SMAN 3 Padang, pasukan Smantitel (julukan SMAN 3 Bukittinggi) sukses memenangi laga dengan skor 27-19. Berlangsung dengan tempo lamban, kedua tim cukup berhati-hati dalam mengambil kesempatan.
Itu cukup terlihat dari catatan field goals (FG) kedua tim. Persentase FG Smantitel berada di angka 37 persen. Sementara Smantri (julukan SMAN 3 Padang), berada di 30 persen. Pun demikian dengan persentase akurasi tembakan dua angka kedua tim. Persntase tembakan dua angka Smantitel dan Smantri sama-sama di angka 40 persen.
Hanya saja, Smantitel bisa mengambil celah di kuarter pertama. Tim polesan Ridho Fachrul itu berhasil mencetak 10 poin di babak pertama. Mereka memaksa Smantri cuma menceploskan 3 angka saja. Selanjutnya, anak-anak Smantri mulai bisa mengimbangi permainan Smantitel. Mereka terus memangkas ketertinggalan secara perlahan.
Tapi, sayangnya, bak mesin diesel, anak-anak Smantri terlambat panas. Di kuarter keempat, Smantri sebenarnya berhasil unggul atas Smantitel. Mereka bisa menceploskan 9 poin, terpaut dua angka lebih banyak ketimbang Smantitel. Namun, kedudukan tak berubah. Keunggulan Smantitel di tiga kuarter sebelumnya, masih membuat posisi mereka aman melenggang ke babak selanjutnya.
“Anak-anak masih mencari rasa akan situasi lapangan dan beberapa akurasi poin yang harus lebih ditekankan untuk game mendatang, agar setiap menyerang dapat menghasilkan poin untuk konsisten lagi terhadap serangan,” terang Ridho Fachrul, pelatih kepala SMAN 3 Bukittinggi. Di laga selanjutnya, mereka akan berhadapan dengan SMAN 7 Padang yang di laga sebelumnya menang atas SMAN 1 Padang. (*)