Kalahkan Teladan, Smada Makin Dekat ke Final

| Penulis : 

Smada -sebutan SMAN 2 Jogjakarta- berhasil melanjutkan prestasi di musim lalu dengan melangkah ke fase semifinal Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series. Bahkan Smada tak menemui kendala yang berarti saat menghadapi SMAN 1 Jogjakarta (Teladan). Pertandingan pun jadi milik Smada dengan skor 14-41.

Sejak kuarter pertama, Teladan selalu menemui kendala saat membangun serangan di area pertahanan Smada. Dari 31 serangan yang dibangun Teladan, hanya 6 peluang yang berbuah jadi poin. Tak heran jika Teladan hanya mencetak 14 poin saja disepanjang pertandingan.

Sebaliknya, Smada yang mendominasi jalannya pertandingan punya efektivitas serangan yang cukup baik dibanding Teladan. Mereka berhasil memanfaakan 19 dari 54 peluang. Bahkan 19 peluang tersebut menjadikan 38 poin yang mampu dicetak Smada di paint area Teladan.

Muhammad Alvin Azrofa berhasil menjalankan tugasnya menjadi point maker dari Smada. Meski harus memulai laga dari bangku cadangan, tapi guard Smada itu bisa tampil impresif. Dari 19 menit 24 detik dirinya bermain, Alvin bisa memperoleh 12 poin empat rebound, dan tiga steals.

Lewat kemenangan ini, Smada makin dekat menuju partai puncak. Sebab, mereka berhasil lolos ke semifinal dan sudah ditunggu oleh SMAN 4 Jogjakarta.

Namun, coach Andhika Putra masih belum puas dengan performa tim besutannya pada sore hari ini. “Lemahnya transisi lawan yang kami manfaatkan buat bisa meraih kemenangan. Tapi, di pertandingan ini masih terlalu bnyak peluang yang disia-siakan. Terlihat dari field goals kami sangat rendah,” tutupnya.(*) 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa