Putri SMA Stella Duce 1 Jogjakarta (Stece) memastikan diri melaju ke fantastic four sebagai Honda DBL 2021 DI Jogjakarta Series. Srikandi Stece mendapatkan tiket semifinal setelah mengandaskan perjuangan SMAN 8 Jogjakarta (Delayota) dengan skor mencolok, 6-72.
Di sepanjang paruh awal pertandingan, Stece tak memberikan kesempatan untuk Delayota mengembangkkan permainan. Stece bahkan bermain dengan garis pertahanan tinggi dan menekan lawan sejak lawan masih menguasai bola di areanya sendiri. Bahkan, Delayota dibuat scoreless di dua kuarter awal.
Kuarter ketiga berjalan, perjuangan Delayota memecah kebuntuan mulai menampakkan hasil. Namun, hasil yang didapat Delayota masih belum maksimal. Sebab, sepanjang pertandingan Stece berhasil menggagalkan 24 serangan Delayota.
Jalannya paruh kedua tak berbeda jauh. Poin yang dikoleksi Stece terlampau jauh untuk dikejar oleh Delayota. Sedangkan Stece juga masih terus menambah angka. Tambahan 41 poin di dua kuarter akhir cukup bagi Stece untuk mengunci kemenangan pada sore ini.
Celine Evangelyna keluar jadi pemain yang paling banyak mencetak poin di pertandingan ini. Hanya bermain selama 18 menit sembilan detik, dirinya bisa mengemas 17 poin.
Menurut Andreas Agus, kemenangan ini jadi bukti evaluasi di pertandingan pertama berjalan mulus. Terlebih, di laga melawan Delayota ini, tim Stece bisa bahu membahu demi meraih kemenangan yang keduanya.
“Saya bilang dari awal agar anak-anak bisa saling suport satu sama lain. Dan dari evaluasi yang kemarin, ini hasilnya. Di semifinal nanti, tinggal menguatkan disiplin para pemain di tiap posisi,” ungkapnya. Di semifinal nanti, Stece bakal melawan SMAN 4 Jogjakarta.(*)