Tepat pada 23 Oktober silam, Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series resmi berakhir. Namun, beberapa momen tak terlupakan masih membekas untuk seluruh peserta dan pihak yang terlibat. Salah satunya adalah SMA Al-Ma’ruf (Ababil).

Berhasil menembus babak semifinal Honda DBL seri Jakarta musim ini ternyata menyisakan pengalaman yang tak terlupakan bagi tim besutan Angga Muhammad ini. Pada saat bertanding melawan SMA Bukit Sion di babak semifinal, pertandingan mereka juga ditonton oleh Ketua Umum PP Perbasi, Danny Kosasih.

Permainan penggawa Ababil ternyata mampu memikat perhatian Danny Kosasih. Bahkan, Ketua Umum PP Perbasi ini rela mengunjungi sekolah mereka dalam rangka silaturahmi antara Perbasi dengan SMA Al-Ma’ruf, serta untuk memberikan apresiasi atas kerjasama dan kekompakkan tim saat bertanding di pagelaran Honda DBL lalu.

Pada Selasa (2/11) lalu, Danny Kosasih berkunjung ke SMA Al-Ma’ruf. Dirinya disambut oleh pengurus yayasan, kepala sekolah, hingga tim basket dan tim dance Ababil (julukan SMA Al-Ma’ruf). Kunjungan ini ia maksudkan sebagai bentuk dukungan dan rasa terima kasihnya kepada seluruh penggawa Ababil karena telah berusaha semaksimal mungkin dalam bertanding.

Ia juga menuturkan bahwa dirinya sempat dibuat heran dengan penampilan mereka saat bertanding. “Awalnya saya heran, ini sekolah mana ya kok rambutnya kompak gundul semua dan sepatunya seragam,” tuturnya.

Ketum Perbasi ini juga turut menyemangati para student athlete Ababil yang kalah di babak semifinal kala melawan Buksi. Ia terus menanamkan motivasi dan optimisme dalam sambutannya di acara silaturahmi ini. “Bagi saya, menang atau kalah itu biasa. Yang terpenting dalam bermain basket adalah harus sepenuh hati,” ujarnya.

Tak hanya itu, Danny Kosasih juga meninggalkan beberapa pesan untuk tim besutan coach Angga. “Kalian (penggawa Ababil) harus semaksimal mungkin berlatih, tapi sekolah tetap prioritas nomor satu. Dan juga, jangan lupa berdoa, karena itu sumber kekuatan kalian,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, ia turut memuji ikatan dan kerjasama antara pelatih dan penggawa Ababil. Segala bentuk upaya kerja keras mereka mampu memikat perhatiannya dan membuatnya bangga. “Sikap dan karakter kalian saat di lapangan buat saya bangga,” pungkasnya. (REN)

Baca Juga:

Disambangi Danny Kosasih, Kepsek Al-Ma’ruf: Terimakasih Perbasi & DBL Indonesia

Senang Bukan Kepalang, Ivanoor Terkejut Ketum PP Perbasi Datang ke Sekolah

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game