Dust Susun Strategi Baru Hadapi Kristo 1

| Penulis : 

Setelah tim basket putri SMAN 21 Jakarta (Dust) berhasil melesat ke big eight, mereka harus kembali menghadapi tantangan baru untuk merebut tiket fantastic four Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series. Adalah SMA Kristoforus 1 yang menjadi lawan mereka selanjutnya.

Sebelumnya, Dust memang moncer melawan SMA Charitas. Mereka berhasil membuktikan bahwa mereka layak menyabet posisi big eight. Namun, Kristo 1 sendiri bukanlah lawan yang mudah. Dust harus menyiapkan banyak strategi melawan Kristo 1 Selasa (19/10) siang nanti.

Pelatih Dust, Rizqy Almushaddieq, percaya diri timnya mampu menembus pertahanan Kristo 1. “Kita tekankan masalah defensem gimana mereka jaga pemain Kristo, dan juga melatih akurasi temabakan ketika offense,” tutur coach Rizqy. Kala melawan Charitas, coach Rizqy meninggalkan catatan untuk anak-anaknya.

Mereka dinilai terlalu terburu-buru dan banyak melakukan turn over. Kendati demikian, ia sudah menggeber timnya untuk terus bebenah diri jelang melawan Kristo 1. Coach Rizqy mengakui Kristo 1 bukanlah tim yang bisa disepelekan.

Ia juga menuturkan timnya mempunyai strategi khusus pada pola permainan mereka demi meredam kecepatan para pemain Kristo 1. Salah satunya adalah menutup jalur fastbreak dan mematikan efisiensi dari small man Kristo 1 nanti.  “Tentu kita ada sedikit perubahan di pola permainan, karena lawannya pun sedikit sulit,” tambahnya.

Dia yang didapuk sebagai pelatih Dust juga tidak mau anak-anaknya patah semangat. Selain menggeber anaknya di segi fisik, ia pun terus melancarkan dukungan dan motivasi untuk membentuk mental anak didiknya. “Siapapun lawannya, harus selalu kasih 100 persen,” tandasnya.

Coach Rizqy dan tim besutannya siap mengarungi Honda DBL 2021 seri Ibu Kota di babak baru ini. Sekalipun tantangan yang akan dihadapi semakin sulit. Tapi ia percaya akan kemampuan timnya. Ditambah, ada tiga pemain yang sebelumnya pernah tanding juga di Honda DBL seri DKI Jakarta musim lalu. Dust dilengkapi dengan pemain dan strategi yang solid untuk bersua Kristo 1 nanti. 

Pertandingan ini akan jadi laga pembuka, hari kedua babak big eight, setelah sebelumnya empat laga lebih dulu tersaji pada Senin (18/10) kemarin. Partai ini juga ditayangkan secara live streaming via aplikasi DBL Play dan Facebook Wahana Honda Motor. (REN)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya