ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim Putra SMA Jubilee

JAKARTA - Hari kedua gelaran Honda DBL DKI Jakarta Series 2019 – North Region akan dibuka dengan pertandingan seru dari party putra antara tim SMA Jubilee melawan Bunda Mulia School.

Bunda Mulia School, sekolah yang memiliki julukan Jaguars ini, musim 2018 lalu memiliki performa yang baik. Mereka berhasil masuk babak perempat final setelah mengalahkan SMAN 111 Jakarta dan SMKN 4 Jakarta. Nah, tahun ini Jaguars menargetkan bisa mencapai final North Region. Namun sebelum itu pada pertandingan perdananya di musim ini mereka harus menghadapi SMA Jubilee.

Berdasarkan pengalamannya di tahun lalu, Jaguars telah melakukan persiapan lebih Panjang dan latihan lebih matang. Mulai dari latihan fisik seperti stamina, speed, dan akurasi. Termasuk latihan mental demi menghadapi pressure dari suasana lapangan dan lawan yang tangguh.

Semua itu dilakukan demi dapat capai target yang diharapkan pada musim ini. “Defense yang pasti kami akan menggunakan man to man, untuk offense kita akan memanfaatkan kelebihan big man yang kita miliki di area paint dan para shooter untuk area three point” ungkap coach Jaguars, Deni Setiawan.

Salah satu big man andalan Jaguars adalah Dheven Sandhita. Dia akan diturunkan menjadi salah satu starting line up bersama Johansen Arisdi, Dyllon, Hugo dan Bernard untuk pertadingan melawan Phoenix (julukan SMA Jubilee) nanti.

Jika Jaguars akan memanfaatkan Big man yang dimiliki, maka Jubilee akan memanfaatkan para small man dengan speed tinggi yang mereka miliki. Latihan 3 kali seminggu dengan fokus pada basic fundamental juga pematangan man to man untuk defense telah mereka jalani.

Bahkan, mereka latihan jam 5 pagi hingga sebelum jam masuk sekolah. Tujuannya agar tak menganggu akademik para student athlete. Phoenix juga punya Winston sang point guard dengan jam terbang yang sudah banyak.

Pemain ini memiliki speed tinggi dengan badan kecilnya dapat dengan mudah menelusup ke area paint lawan. Startegi yang akan digunakan coach Phoenix, Cristina Ratnawati, untuk melawan Jaguars adalah dengan mengetatkan area defense sebaik mungkin.

Selain Winston sang kapten, starting line up akan di isi oleh Brandon Jonathan, Chen Hong Yu, Danuhph dan Justin. Mereka semua adalah siswa kelas X yang artinya masih Rookie untuk kompetisi Honda DBL.

Hal tersebut dilakukan karena adanya alasan akademik di SMA Jubilee. Tapi, walau mereka semua Rookie kemampuan dan jam terbangnya tidak bisa diremehkan. Seperti Winston yang pernah mengikuti international basketball tournament di Singapore bersama klubnya.

Juga, Danu yang merupakan salah satu atlet yang mewakili Jakarta Utara di ajang Kejurda. “Target kami yang pasti ingin juara. Namun untuk permulaan target kami akan bermain sebaik mungkin di setiap pertandingan. Kalau menang dan juara itu adalah bonus” ungkap coach Cristina. ()

Ikuti statistik pertandingan dan profil para pemain di pertandingan ini melalui link berikut.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY