Datang dengan status juara regional Jakarta Timur (East Region), sekaligus semifinalis Honda DBL DKI Jakarta Series musim lalu, tim putri SMA Labschool Rawamangun (Labsraw) tak membuat mereka tinggi hati. Justru, perjalanan mereka di Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series dirasa lebih penuh rintangan.
Itu disampaikan langsung oleh pelatih mereka, Rani Akbar. Coach Rani menyebutkan untuk musim ini ia meminta anak-anaknya tidak silau dengan capaian dua tahun silam. Terlebih untuk tahun ini, mereka langsung bersua salah satu tim unggulan yaitu SMAN 70 Jakarta (Seventy).
Pertandingan Labsraw kontra Seventy ini sendiri akan ditayangkan live streaming via aplikasi DBL Play dan Facebook Wahana Honda Motor pada pukul 16.00 WIB. Coach Rani menyebutkan menghadapi Seventy tentu bukan hal mudah. Kendati secara prestasi timnya memang lebih unggul ketimbang lawannya.
“Mereka diperkuat beberapa pemain klub yang secara jam terbang lebih baik,” cetus coach Rani. Soal pemain lawan ia sangat mewaspadai salah satu guard Seventy, Syarafina Ayasha. “Dia pemain hebat yang harus kami pantau,” serunya
Secara susunan pemain, coach Rani mengakui memang banyak perubahan dalam timnya ini. Ditambah persiapan yang tak lama, membuat coach Rani berpikir meramu strategi yang baik saat lawan Seventy.
Di samping itu melawan Seventy, ia tak memberikan beban target apapun ke anak didiknya. “Saya hanya minta mereka buat main enjoy, lepas aja hari ini, nggak perlu pikirin apapun dulu,” tungkasnya. (*)