Salzeus Suguhkan Teatrikal Drama Cinderella

| Penulis : 

Tim dance SMAN 71 Jakarta berhasil tampil memukau di pembukaan perjalanan panjang UBS Gold Dance Competition, Kamis (7/10) hari ini. Natasha Crisanta Widjaya dkk menyuguhkan drama teatrikal dengan tema Cinderella. Salah seorang dancer Salzeus memerankan tokoh seorang pramusaji yang seketika berubah pakaian anggun layaknya seorang putri kayangan.

Yang menarik, teatrikal Cinderella ini ada pada momen ketika sang putri harus meninggalkan pesta. Dimana ada seorang pangeran yang mengejar putri tersebut sebelum larut malam. Namun, adegan tersebut tidak ada ketika Salzeus tampil. Natasha dan tim justru memperlihatkan bagaimana perempuan bisa berjuang di atas kaki sendiri.

Oleh sebab itu, tanpa adanya pangeran, seorang pramusaji tersebut bisa benar-benar menjadi putri cantik jelita di tengah performance mereka. “Kita ambil konsep Cinderella, tapi isinya kita ubah sesuai dengan tujuan tim kalau ingin menunjukkan bahwa tanpa bantuan siapapun, kita cewek-cewek juga bisa bangkit sendiri,” tutur Natasha.

Dengan persiapan yang singkat, serta adanya perubahan formasi dalam tim, Salzeus tetap sukses memukau dengan balutan outift biru muda. Mereka terlihhat anggun. Kekompakkan dalam tim juga terlihat ketika tampil.

“Jadwal latihan yang padet bikin kita capek, tapi kita tetep enjoy dan sama-sama berjuang buat matangkan konsep ini,” lanjut Natasha. Selain itu, motivasi dari pelatih tim dance, juga memberikan mereka dukungan dan motivasi untuk selalu memperhatikan teman yang lain.  Salzeus sendiri memiliki ambisi dapat meraih gelar juara di UBS Gold Dance Competition. (REN)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa