Sebagai salah satu pemain basket profesional, Laurentius Steven Oei berbagi pengalaman soal vaksin. Alumni DBL Indonesia All Star 2011 yang kini bermain untuk Satria Muda Pertamina Jakarta itu menyatakan, bahwa adanya program vaksinasi ini sangat penting dan harus dimanfaatkan oleh semua masyarakat, terutama anak basket.

Sebab, mendapat vaksin merupakan salah satu privilege untuk bisa menekan angka persebaran Covid-19. Laurentius yang sudah mendapatkan vaksin ketika bubble IBL 2021 lalu, tak mau ambil pusing. Ia justru lebih menyarankan untuk ambil kesempatan dan manfaat dari vaksin itu. “Vaksin ini kan gratis, kenapa harus ragu, kebanyakan masih pikirin efeknya sih,” cuapnya dalam sesi live Instagram DBL 17 tahun kemarin.

Lebih lanjut, dirinya juga menegaskan memang vaksin jadi langkah pencegahan untuk menjaga diri dari sebaran virus. Namun, kita pribadi juga juga nggak boleh melupakan, bahwa imunitas tubuh juga mesti dijaga dengan baik. “Kuncinya kan di imun tubuh, makanya sebelum vaksin makan yang cukup, konsumsi vitamin, dan jaga kondisi kalian,” terangnya.

Di sisi lain, meski sudah mendapat dua dosis vaksin, sebagai seorang pebasket profesional, alumni SMA St Louis 1 Surabaya itu tak lengah buat menjaga imunitas tubuh dengan baik. Salah satunya tetap rutin berolahraga. “Olahraga penting, nggak usah yang gimana-gimana, yang terpenting biar badan kalian fit, kalian vaksin pun nggak ada masalah,” pungkasnya. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan