ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Rizal Muhammad (jersey putih) sewaktu membela SMAN 2 Yogyakarta di DBL Jogjakarta Series 2019

Bulan Ramdan merupakan bulan penuh berkah. Setiap kebaikan dipastikan akan diganjar dengan pahala besar. Karena itu, di bulan penuh suci ini, tiap orang berlomba untuk mendapatkan kebaikan. Hal itu yang juga dilakukan oleh Rizal Muhammad, alumni SMAN 2 Yogyakarta itu.

Siswa berusia 18 tahun itu sendiri baru lulus tahun ini. Dirinya sangat aktif ketika memasuki bulan Ramadan. Selain mempersiapkan diri untuk ujian menuju Universitas, Rizal biasanya mengatur jadwal untuk rutin ke masjid, jika tidak ada aktivitas latihan atau agenda lainnya.

Di masjid, Rizal biasa mengajar mengaji anak-anak kecil hingga remaja di masjid dekat rumahnya. Dirinya menuturkan, kegiatan ini seperti agenda rutin tahunan buat para pemuda di di masjid sekitar rumahnya. “Tahun lalu aku full di rumah. Alhamdulillah tahun ini bisa ngajar ngaji lagi, tapi tetap dengan protokol kesehatan (prokes),” cetusnya.

Rizal memang senang berbagi kebahagiaan dengan sesama. Terlebih, anak-anak yang diajarkannya juga beragam. Membuatnya jadi tambah bersemangat. “Tingkah laku mereka lucu-lucu sih hehe,” timpalnya. Biasanya Rizal mengajar mulai sore hingga mendekati waktu berbuka.

Kegiatan di masjidnya itu benar-benar terbuka untuk siapa saja dan hampir ia lakukan tiap hari. “Sebenarnya bebas, tiap hari juga boleh, kalau aku selama nggak ada kegiatan di luar aku selalu ke masjid,” ungkapnya. Meski masih di tengah pandemi, Rizal tidak ingin semangat Ramadan kendur.

Oleh sebab itu ia berharap niat baiknya berbagi ilmu kepada sesama bisa sangat berguna juga nantinya. Di samping, momen Ramadan juga tepat untuk saling memperkuat hubungan antar manusia. “Ramadan harus banyak-banyakin cari pahala, soalnya biar dapat juga berkahnya. Terus juga nguatin tali silaturahmi pada keluarga dan orang sekitar,” pungkasnya. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY