Mengonsumsi makanan sehat itu penting banget buat para atlet loh. Bukan cuma porsi latihannya aja yang dibanyakin, tapi menu makanan juga harus diperhatikan. Nah, bisa jadi banyak diantara kalian para anak basket (abas), masih bingung nih, sebenarnya boleh nggak sih makan sebelum tanding? Dan baiknya makanan apa yang dikonsumsi jelang bertanding?

Jadi gini, sebenarnya bukan masalah banyak atau nggaknya makanan yang dikonsumsi oleh kalian. Melainkan, nutrisi apa aja yang kalian konsumsi, baik sebelum pertandingan atau untuk menyeimbangkan gizi karena padatnya latihan.

Nutrition Development Specialist DBL Academy, Didit Pamungkas menjelaskan, bahwa seorang pemain harus memenuhi kebutuhan gizi seimbang. Yang terdiri dari tiga macronutrient utama serta tambahan zat besi dan juga vitamin C.

Hal itu ditujukkan sebagai penunjang stamina dalam tubuh seorang pemain. Coach Didit mengungkapkan, untuk pemenuhan macronutrient ini terbagi jadi tiga. Yaitu 60-70 persen karbohidrat, 20-30 persen lemak, dan 10-15 persen protein.

Sementara tambahan zat besi ini juga baik buat badan, agar bisa membawa oksigen ke otot dan otak, serta buat penguat otot. Ditambah vitamin C yang mempercepat penyerapan zat besi dan juga sebagai penguat sistem imun tubuh. “Komposisi ideal dalam satu kali makan itu juga yang dianjurkan dalam pedoman gizi seimbang,” cetus coach Didit.

Nah, kalau menjelang pertandingan, coach Didit menyarankan para pemain bisa maksimal makan berat di 3-4 jam sebelum bertanding. Kalau nggak sempat, kalian masih boleh makan di 2 jam sebelum pertandingan. Tapi, hanya boleh snacking dengan protein bar atau buah-buahan saja. Sementara, jelang 1 jam sebelum bertanding kalian cukup konsumi minuman isotonik saja.

Dilansir dari medical news today, asupan yang baik sebelum bertanding adalah makanan yang punya protein tinggi. Misalnya, ikan, ayam, kacang-kacangan, telur, ataupun kacang kedelai. Tapi, jenis makanan itu nggak boleh dikonsumsi 2 jam sebelum bertanding loh ya. Baiknya, kalian makan besar itu ketika 3-4 jam sebelum pertandingan.

Nah, selain itu, kalian juga mesti hindari makan besar yang mengandung karbohidrat, lemak, dan protein tinggi, ketika 2 jam mendekati pertandingan. Soalnya, bisa meningkatkan kadar gula darah, yang buat kalian jadi lemas. Dan yang pasti, jangan deh konsumsi minuman bersoda. Sebab, terlalu banyak gula bikin tubuh gampang lelah.

So, biar kalian lebih paham lagi, coba tonton baik-baik video Dr Drill di channel YouTube DBL Play di bawah ini guys! (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa