ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Para alumni DBL kembali membawa kabar bahagia. Kali ini berita baik itu datang dari Timnas Elite Muda yang akan melakoni persaingan di liga basket profesional Indonesia, IBL musim 2021. Dari 17 roster pemain yang terdaftar 11 di antaranya merupakan jebolan dari kompetisi bergengsi DBL. Seperti seniornya yang berlaga di IBL musim sebelumnya, Timnas muda ini bakal memakai nama Indonesia Patriot.

Para pemain Timnas muda yang di dalamnya juga berisikan alumni DBL ini rencananya akan melakukan pemusatan pelatihan di Bandung. Tim besutan Youbel Sondakh itu bakal menjalani Training Camp (TC) mulai dari 16 Desember sampai 14 Januari 2021 mendatang.

Pelaksanaan TC Timnas Elite Muda ini memanggil 13 nama official dan 17 nama pemain. Oleh karena masih dalam masa pandemi Covid-19, pelaksanaan TC ini akan mengikuti protokol kesehatan yang sangat ketat. Bagi pihak-pihak yang lengah atau gagal mengikuti protokol dengan disiplin akan ditindak dengan tegas.

Sebelum pemanggilan resmi, sebanyak 57 pemain muda dari seluruh Indonesia lebih dulu melakukan seleksi. Diantara 57 pemain itu 33 diantaranya merupakan alumni DBL. Setelah melewati tahapan seleksi, 11 alumni DBL dipastikan mengisi skuad muda Garuda di ajang IBL 2021 mendatang.

Baca Juga: Alumni DBL Mendominasi Skuad Timnas Muda Perbasi

Sebenarnya, selain 11 alumni yang terdaftar, masih ada lagi alumni DBL lainnya yang masih dipantau oleh tim pelatih. Mereka adalah Andre Lensun, Fernando Manansang, dan Jason Winata. Hal itu dilontarkan langsung oleh manajer Timnas Elite Muda, Andy "Batam" Poedjakesuma.

“Disamping itu perlu disampaikan juga bahwa ada beberapa nama yang oleh karena satu dua hal tidak tercantum di daftar pemain yang dipanggil dan masuk roster untuk IBL 2021, seperti Derrick Michael, Andre Lensun, Fernando Manansang dan Jason Winata. Walau demikian mereka tetap kami pantau untuk kelanjutan program Timnas Elite Muda,” cetus Andy Batam seperti dikutip dari rilis resmi PP Perbasi. (*)

Berikut daftar lengkap 11 Alumni DBL yang akan bertanding di IBL 2021 bersama Timnas Elite Muda Indonesia:

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY