Catat! 4 Hal Ini Sebelum Kalian Lakukan Rope Jump

| Penulis : 

Top 50 ViCee Skills Competition mulai kembali bersaing supaya bisa menjaga kans menjadi Top 10 ViCee Elite Players sejak kemarin. Di babak playoff ini peserta harus menyelesaikan 25 challenge, 15 tantangan di antaranya adalah seputar Physical Development.

Salah satu challenge fisik itu adalah Rope Jump. Sederhananya challenge ini merupakan uji fisik lompat tali. Oleh karena itu kalian harus siapkan 1 skipping rope buat alat bantunya. Kalian harus mengerjakan tiga level berbeda yang ada di Rope Jump sebagai required untuk bisa membuka Skills Challenge.

Level 1 (Advance Rebound dan Combo Moves), Level 2 (Big Man Move dan Free Throw), serta level 3 (Hand Off Series dan Triangle Combo Dribble And Pass). Agar berhasil, kalian harus tahu apa aja do’s and don’ts ketika melakukan Rope Jump berikut ini!

1. Posisi Tali di Belakang

Ingat ya, jangan sampai kalian memulai Rope Jump dengan posisi tali di depan. Tentunya, hal itu bakal membuat kalian remedial. Sebab, posisi skipping rope yang benar adalah persis di belakang tumit. Agar tali bisa diarahkan ke depan, sewaktu memulai Rope Jump. Kesalahan kecil bisa membuat kalian remedi loh.

2. Loncat dengan Gerakan Vertical Jump

Kalian nggak perlu berlebihan ketika melakukan lompat sewaktu Rope Jump. Yang perlu kalian lakukan adalah vertical jump pendek atau one jump tapi gerakan cepat dan seimbang dengan alur tali. Tidak perlu tinggi-tinggi. Soalnya bisa berpengaruh ke ayunan tali. Jika alur sudah berantakan bahayanya kalian bisa keserimpet oleh tali dan membuat kalian harus remedial.

3. Jangan Menekuk Lutut

Ketika vertical jump, mungkin lutut akan sedikit menekuk agar tali skipping bisa melewati kaki bagian bawah. Tapi, bukan berarti kalian boleh menekuk sehingga terkesan gerakan kalian seperti sedang melakukan half squat. Disitulah hal penting yang mesti kalian jaga ritmenya. Soalnya, kalau ritmenya sudah salah bisa membat kalian nggak nyaman melakukan Rope Jump.

4. Bertumpu pada Dua Kaki

Variasi Rope Jump ini banyak. Mungkin saja buat kalian yang udah terbiasa melakukan hal ini, bisa dikombinasi juga dengan gerakan freestyle lainnya. Tapi, di Playoff ViCee Skills Competition, kalian hanya perlu melakukan Rope Jump standar.

Memulai dengan tumpuan dua kaki pada bagian ujung (mid-foot) dan mendarat juga dengan kedua kaki. Tidak perlu banyak gaya dengan variasi tumpuan satu kaki. Kalau itu terlihat tim juri, ganjarannya adalah remedial. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Bawa Bulungan Berprestasi di Olahraga dan Akademik!
Jadwal Technical Meeting DBL West Kalimantan 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA