Minggu ketiga DBL Play Skills Competition ini memang begitu spesial. Challengers bukan hanya bisa meraup poin dari weekly challenge maupun daily challenge. Tapi, peserta bisa mendapat poin tantangan dari bonus challengeReward dari bonus challenge juga cukup besar loh yaitu tambahan senilai 150 poin.

Eitss, kalian udah kerjakan bonus challenge itu belum? Hayo, buat yang belum kerjain buruan deh tuntaskan bonus challenge ini. Soalnya, bonus challenge ini ada tenggat waktunya loh.

Bonus challenge sendiri sudah dimulai dari 30 Oktober lalu. Batas akhir upload-nya adalah di hari ini, 1 November pukul 19.00 malam nanti. Bonus challenge ini menguntungkan banget loh. Kayak Clarissa Aureliya yang siang ini melesat ke posisi pertama leaderboard nasional dengan perolehan 2.286 poin. Rookie SMAN 1 Blitar mendapat tambahan 150 poin setelah sukses mengerjakan bonus challenge.

Baca Juga: Mau Dapat 150 Poin Tambahan? Yuk Lakuin Bonus Challenge Ini

“Dari Blitar cuma aku aja yang ikut, jadi harus maksimalkan performa. Bonus challenge ini juga bisa buat nambah latihan daya tahan tubuhku,” terang siswi kelas X itu. Bukan hanya Clarissa, salah satu punggawa DBL All Star, Mellisa Erika juga sudah mengunggah bonus challenge ini. Terpantau pada leaderboard nasional, dirinya menempati posisi ketiga dengan mengantongi nilai 1.852. Tambahan 150 poin dari bonus challenge ini cukup mengamankan posisinya di tiga besar nasional. Ia unggul 3 angka dari pesaingnya Natasya Adinda yang berada di posisi keempat. Meski ini kompetisi virtual ia merasa harus tetap all out.

Ditambah dirinya merupakan skuad DBL All Star tahun lalu. Tentu ia memastikan akan selalu maksimal, termasuk adanya kesempatan tambahan poin dari bonus challenge ini. "Di sini kita bersaing, pasti ada keinginan selalu memberikan yang terbaik,” tungkasnya. Nah, karena masih ada waktu buruan deh kerjakan dan upload bonus challenge ini. Semangat! (*) 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa