Salah satu pemain SMA BPK Penabur Gading Serpong, Michael Tannudjaya telah menjatuhka pilihan kampusnya. Garda Penabur Gading Serpong itu melanjutkan studi jurusan Bisnis di Universitas Prasetiya Mulya.
Dirinya, masuk ke Prasmul melalui jalur tes akademik. Ia pun mantap memilih program studi itu agar bisa mengejar cita-citanya kelak. "Aku memang mengincar Prasmul. Semoga aku bisa jadi pebisnis sukses nantinya," katanya.
Di Prasmul, Michael memang tidak sepenuhnya akan melanjutkan basket. Hanya saja, jika berkesempatan berkarir di basket, dirinya pun tidak mau menyiakannya. "Selama ini basket buat fun aja sih," ucapnya.
Pengalaman bermain basketnya didapatkan salah satunya dari gelaran Honda DBL. Student athlete berusia 17 tahun itu telah dua kali bermain untuk Penabur. Itupun harus melalui proses, tidak bisa langsung menghasilkan yang optimal.
"Tahun pertama waktu kelas XI itu aku kalah di babak awal," ceritanya. Selang setahun, pada musim 2019, ia baru bisa mengantar Penabur GS ke semifinal.
"Selalu bekerja keras dan jangan menyerah dalam situasi apa pun," paparnya.
Bersama Penabur musim lalu, ia membukukan 16 poin, 10 asist, dan 10 rebound. Keberhasilan membawa Penabur hingga semifinal diharapkan bisa jadi motivasi juniornya nanti. Biar bisa tampil lebih baik di musm baru Honda DBL 2021. (*)