Para pelajar Surabaya tak henti-hentinya melanjutkan program positif untuk turut membantu pemerintah menghentikan penyebaran virus korona. Setelah SMAN 2 Surabaya, kali ini giliran SMAN 3 Surabaya.
Aksi yang diinisiasi oleh suporter SMAN 3 Surabaya, Telumania ini akan memanfaatkan momen MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) sebagai sarana mereka menginformasikan betapa cepatnya peneybaran virus yang satu ini.
"Salah satunya #JAJACUTAPAMA. Campaign dari DBL Indonesia ini cocok banget kami jelaskan dengan pendekatan ala siswa SMA. Apalagi, siswa Smaga Surabaya juga sangat berharap Honda DBL 2020 bisa diselenggarakan," ungkap Irsyam Daffa, koordinator suporter Telumania.
Daffa menjelaskan, dalam MPLS kali ini Telumania membuat sebuah video sosialisasi pencegahan penyebaran virus korona. Salah satunya seperti jaga jarak, cuci tangan, serta menggunakan masker.
Video yang sedang dalam tahap produksi ini rencananya akan mulai disebarkan kepada para siswa Smaga Surabaya pada akhir pekan besok.
Meski terlihat simpel, Daffa dan para siswa SMAN 3 Surabaya lainnya berharap agar kampanye perilaku hidup sehat ini bisa membantu pemerintah dalam mencegah virus ini.
"Semoga aksi kami bisa menyadarkan betapa pentingnya #JAJACUTAPAMA. Meski kelihatannya kecil, tapi bisa membantu mengurangi penyebaran virus," tutur Daffa. (*)