ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Meski berstatus rookie pada musim 2019, Harsanda Arjuna Alhamda seolah menjawab kepercayaan Akhmad Qusnazin saat berlaga di Honda DBL East Java Series lalu. Bahkan, ia menjadi suksesor di balik langkah mereka hingga ke babak bigfour.

Dari enam laga yang diarungi Harsanda, ia mampu mengoleksi 47 poin, 41 rebound, lima blok, dan 14 steal. Walau tampil gemilang, Harsanda mengaku sempat minder. Bahkan jauh sebelum gelaran Honda DBL.

"Waktu itu pas pertama kali latihan liat kakak kelas yang skill-nya di atasku rasanya kaya deg-degan. Jadinya minder," kenangnya.

Banyak orang yang merasa fase ini membuat mereka down. Namun tidak bagi pemain 17 tahun tersebut. 

Ia kerap menambah latihan sendiri untuk bisa terpilih ke tim utama. Karena baginya, bermain di Honda DBL adalah sebuah impian yang ingin diraih.

Semangat ini bahkan tak luntur hingga sekarang. Meski dalam pandemi, ia tetap termotivasi untuk berlatih. Karena baginya, hal inilah yang bisa membuat ia bisa menembus batas kemampuannya.

"Kalau dari coach, ada beberapa masukan. Salah satunya terkait mental. Tapi sekarang aku lebih siap buat hadapi Honda DBL," tambahnya.

Harsanda mengungkapkan satu mimpi yang ingin diraih di musim keduanya. Yaitu bisa menjadi finalis Honda DBL seri Jawa Timur. "Kalau target pribadi, aku ingin masuk ke camp. Tapi bagiku, tim tetap yang utama. Jadi aku bakal all out buat Honda DBL 2020," tegasnya. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY