Kembar tiga dari SMP Petra 1 Surabaya, Cliff Louis, Glenn Louis, dan Lynn Louis akan melanjutkan pendidikannya di SMA St. Louis 1 Surabaya. Cliff Louis mengungkapkan beberapa alasan yang membuatnya yakin untuk melanjutkan studi di sana.

Cliff Louis menceritakan, ayahnya, yakni Denny Kurniawan adalah alumnus Sinlui. Ayahnya sering menceritakan bagaimana kualitas pendidikan, serta kedisiplinan selama sekolah di sana. "Kami jadi semakin yakin untuk melanjutkan SMA di sana," ungkap Cliff.

Tak hanya itu, lulusan Sinlui juga banyak meraih sukses. Inilah mengapa Cliff dan dua saudaranya sangat yakin untuk melanjutkan pendidikan di sana. "Selain itu anyak kegiatan non akademik yang menarik. Salah satunya ya basket," tambahnya.

Untuk basket sendiri, Cliff menjelaskan bahwa dirinya sudah mulai berlatih bersama para pemain basket Sinlui lainnya.

Tak hanya itu, pemain dengan tinggi 182 cm ini juga kerap berlatih secara mandiri. Ia sadar bahwa persaingan untuk menjadi tim utama sangatlah ketat. Oleh karenanya, ia terus mengasah kemampuannya di rumah.

"Kebetulan di rumah ada ring. Jadi kami bertiga sering latihan finishing di sana. Nah, targetku tahun ini bisa masuk ke tim utama dan bisa membawa Sinlui kembali juara," tutup Cliff.

Cliff Louis menjadi sosok dibalik gemilangnya SMP Petra 1 Surabaya di Junior DBL East Java Series musim lalu. Ia membawa timnya lolos semifinal. Pebasket 15 tahun ini mencetak 65 poin, 41 rebound, 21 assist, dan sembilan steal dari empat laga.(*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game