Banyak cara yang dilakukan para student athlete Honda DBL untuk mengasah kemampuan mereka. Salah satunya dengan memanfaatkan barang-barang yang tersedia di rumah untuk latihan. 

Inilah yang dilakukan oleh Jessy Charissa Setio, rookie Honda DBL 2019 dari SMA Gloria 2 Surabaya. Pemain yang berhasil mengantarkan sekolahnya dari babak penyisihan hingga babak playoffs ini sudah melakukan metode latihan ini sejak #dirumahaja.

"Buat latihan dribble kan biasanya pake cone nih di sekolah. Aku pakai sandal sama tong sampah buat marker-nya. Lumayan membantu sih," ujar Jessy.

Selain dribble, Jessy juga melakukan latihan follow through untuk meningkatkan akurasi shooting. Caranya dengan merebahkan tubuh di lantai lalu melakukan tembakan ke udara. 

Tujuan dari latihan ini adalah untuk melihat arah tembakan bola. Semakin sering melakukan latihan ini akan membuat tembakan semakin lurus.

"Sebenernya gatel banget sih kalau shooting gak ke ring. Makanya kadang nyempetin latihan bareng temen se-tim yang sekomplek di lapangan dekat rumah," tambahnya.

Ia lantas bercerita bahwa semangatnya berlatih tak lepas dari target yang ingin diraih di Honda DBL 2020. Ia ingin sekali untuk bisa membawa sekolahnya melebihi capaian musim lalu.

"Yang penting ningkatin chemistry dulu sih. Apalagi kan sekarang jarang latihan bareng. Kalau chemistry bagus, Lanjut Big 8 pasti lebih mudah," tutup pemain yang mencetak total 43 poin, 57 rebound, dan 16 steal tersebut. (*)

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa