Matthew Reuben merupakan satu dari tujuh pemain senior yang membela UPH College Tangerang di Honda DBL Banten Series musim lalu. Meski bukan mesin poin buat UPH College, tapi garda berusia 17 tahun itu punya peran vital. Utamanya saat berduel udara.

Tercatat dalam statistik, ia telah menghasilkan 24 rebound. Torehan itu menjadikannya sebagai top leader rebound Honda DBL Banten musim lalu. Dengan 4,8 RPG, ia juga mengantarkan UPH College tembus ke final seri Banten.

Sang pelatih, Andromeda Manuputty juga selalu memberikan satu tempat di tim kepadanya. Hal itu dibuktikan dari catatan rata-rata waktu per game Matthew di angka 29 menit 40 detik.

Baginya final Honda DBL seri Banten musim lalu jadi momen yang paling dikenang selama membela UPH College pada musim 2018 dan musim 2019.

"Kami bermain habis-habisan. Skornya sangat ketat. Atmosfer di GOR juga bikin semangat kami di final sangat menggelora kala itu," kenangnya.

Sayangnya, UPH menyerah dari SMA Kharisma Bangsa dengan skor tipis 47-45. Menurut Matthew, timnya kecolongan poin pada akhir pertandingan.

"Kerja keras tim waktu itu membuat pengalaman tersebut jadi hal yang nggak akan terlupakan buatku," tuturnya.

Kekalahan tersebut bukan momok besar bagi Matthew. Justru ia sangat bangga. Pernah menjadi partisipan di perhelatan akbar para atlet pelajar yang penuh gengsi seperti Honda DBL.

"Aku nggak pernah ada penyesalan. Aku malah bersyukur bisa dapat kesempatan yang bagus ini. Masih bisa main bareng di tahun terakhirku di Honda DBL bersama UPH," tutupnya.(*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024