ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

William Hardi Dinata akhirnya berhasil masuk dalam skuad Honda DBL Indonesia All-Star 2019 lalu. Jebolan kompetisi Honda DBL West Kalimantan Series ini mengaku mendapat pengalaman yang tak terlupakan.

"Tidak pernah terpikirkan kalau aku bisa masuk kedalam skuad yang berisi talenta berkualitas dari seluruh Indonesia ini. Tak hanya itu, aku juga bisa belajar dan mendalami basket di Amerika, tempat di mana olahraga ini sangat populer,” ujarnya.

Pengalaman ini yang membuat William ingin membagi beberpa pelajaran berharga untuk adik kelasnya yang masih akan berlaga di Honda DBL tahun ini.

"Banyak yang aku pelajari. Tapi yang aku coba share ke teman satu tim di sekolah adalah soal mental. Di mana olahraga basket itu tidak ada skor seri, pasti ada yang menang atau kalah. Di situlah mental pemain sangat menentukan. Apakah ia bisa membawa timnya menang, atau harus menerima kekalahan dengan lapang dada," tuturnya.

Tak sampai di situ saja, William berharap ada adik kelasnya yang bisa lolos ke All-Star seperti dirinya. Ia yakin bahwa para pemain daerah juga tidak kalah hebatnya dengan para pemain dari kota besar jika terus berlatih dan berusaha.

"Dulu juga aku awalnya lemah. Beberapa tahun aku berjuang dan berlatih hingga akhirnya bisa menjadi wakil daerah di Honda DBL Indonesia All-Star. Semoga perjuanganku ini menjadi awal para pemain di Pontianak terus melanjutkan tradisi baik," harapnya.

William juga berpesan untuk tim sekolahnya agar tidak mudah bosan dalam berlatih. Ia ingin para pemain sekolahnya yakin bahwa setiap latihan pasti akan berguna di kemudian hari.

"Saat latihan aku juga sering bertanya apa gunanya drill-drill ini. Ya memang tidak berguna besok atau lusa, itu akan berguna saat kalian menghadapi situasi yang tidak tertebak. Tiba-tiba kalian bisa melakukan itu di lapangan karena terbiasa saat latihan," tutur fans Giannis Antetokunmpo ini.(*)

Yuk beli kaus 'DBL Region' dari Mainbasket untuk Bersatu Saling Bantu Penanganan COVID-19. Selengkapnya klik banner di bawah ini..

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY