Mempertahankan juara lebih berat daripada meraihnya. Kalimat itulah yang kerap diucapkan banyak orang. Berdasar hal itu juga, skuad SMA Zion Makassar melakukan persiapan yang begitu intens menyambut musim baru Honda DBL 2020.

Pelatih SMA Zion Yehezkiel Tangardy mengatakan, persiapan yang dilakukan timnya sudah jauh hari. Bahkan, mereka menjadikan turnamen sekolah Zion Cup untuk menempah skuad baru yang diproyeksikan untuk Honda DBL 2020. "Sebelum ada kondisi seperti ini (pandemi Covid-19), kami melakukan persiapan sangat intens. Latihan seminggu 4 kali," ujarnya pelatih muda asal Makassar itu.

Dalam latihan itu, coach Yehezkiel menekankan soal fundamental. Sebab, skuad SMA Zion untuk Honda DBL 2020 diisi banyak wajah-wajah baru. "Selain itu saya terus memberikan latihan team offense dan team defense," ungkapnya.

Tahun ini hanya tersisa tiga orang yang ada di skuad champion 2019. Namun hal itu tak merisaukan coach Yehezkiel. Dia tetap optimis dengan skuad barunya. "Kami akan manfaatkan apa yang ada di dalam diri mereka masing-masing secara maksimal," ujarnya.

Walaupun secara fundamental beberapa pemain baru masih kalah dengan seniornya, namun para rookie itu tetap punya kelebihan. "Sikap kerja keras tidak menyerah para pemain baru ini lebih dari yang tahun lalu," ungkapnya.

Meskipu saat ini terjadi penyebaran Covid-19 di Indonesia, pola latihan pun tetap tak berubah. "Tetap ada latihan sih, tapi di rumah masing-masing. Frekuensinya saya minta 6 kali seminggu," ujarnya.

Bagaimana coach Yehezkiel memantau anak asuhnya menerapkan target latihan itu? "Saya minta mereka lakukan workout dan harus dishare ke video," terangnya.

Selain itu, coach Yehezkiel juga membagikan video-video pertandingan basket yang play dan visi bermainnya mirip tim SMA Zion. "Jadi kondisi seperti ini anak-anak juga tidak mengendurkan latihannya," ujar pria kelahiran 24 April itu.(*)

 

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game