IPH East Child Akhiri Laga Dengan Skor 21 Poin

| Penulis : 

SURABAYA-IPH East Child kembali menunjukkan ketajamannya di KFC Mainbasket 3x3 Surabaya Series. Melawan Nexus, Sabtu (29/2) siang, mereka berhasil mengakhiri laga ini dengan skor 21-3.

Sejak tip off bergulir, Anthonius langsung membuat timnya unggul. Tembakan dua angka serta penetrasi yang ia lakukan tak mampu dibendung oleh para pemain Nexus.

Tak hanya itu, solidnya defense yang dibangun IPH East Child membuat Ardhika dan kawan-kawannya tak berkutik. Bahkan, mereka memaksa lawannya harus melakukan tembakan dari luar area three points.

Meski menang meyakinkan, Juan Immanuel Delpierga menuturkan bahwa banyak hal yang harus diperbaiki di timnya. Salah satunya adalah kepercayaan diri teman-temannya.

“Tadi kami sempat overconfident. Hal ini nggak bagus buat kami. Sebab ini membuat lawan punya momentum,” tuturnya.(*)

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa