Berbagai pertandingan seru akan mulai tersaji di babak utama Junior DBL East Java Seriez 2020 besok (18/1). Salah satunya skuad putri Gloria 1 Surabaya (sebutan SMP Gloria 1 Surabaya) dan Spenda Mojokerto (julukan tim SMPN 2 Mojokerto).

Keduanya sama-sama terlihat optimis menyambut awal perjuangan mereka di babak utama nanti. Gloria 1 Surabaya yang diasuh oleh Wahyudi Winarto baru saja kembali ke babak utama. Tahun lalu mereka harus merasakan degradasi karena mengalami kekalahan beruntun.

Asa baru coba dibangun oleh coach Wahyu untuk membangkitkan semangat timnya. Kami tetap optimis.

"Yang penting fight dulu. Kalau bisa menang semua, ya puji Tuhan. Yang penting kami sudah berjuang secara total. Saya rasa, dengan perjuangan itu akan bisa menghasilkan sesuatu yang positif,” tutur coach Wahyudi Winarto.

Tahun ini Gloria 1 Surabaya didominasi oleh para pemain rookie yang beru merasakan pengalaman baru bermain di Junior DBL. Berbeda dengan Spenda Mojokerto yang masih diperkuat oleh para pemain senior.

Yudika Rizky sebagai pelatih Spenda Mojokerto mengungkapkan bahwa timnya sudah memiliki persiapan yang lama dan matang.

"Kami memulai latihan sejak bulan Juli, bersamaan dengan tahun ajaran baru. Dan fokus utama saya dalam hal defense dan offense. Untuk defense kami mantabkan man to man. Sedangan offense, para pemain harus bisa menguasai situasi one on one," terang coach Yudika.

Ia dan tim yakin bisa tampil maksimal musim ini. Tahun lalu, mereka gagal menembus babak 8 besar karena hanya mengoleksi dua kemenangan pada fase grup.

" Untuk harapannya semoga diberikan hasil yang terbaik ditiap laganya. Sebab kami sudah siap 100 persen dan akan bermain secara all out," tutupnya. 

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya