Salah satu tim yang menuai kejutan di Junior DBL East Java Series 2019 adalah SMP Angelus Custos 1. Berkat kegigihannya, tim putra dan putri mereka melenggang ke final hampir di setiap musimnya. Tim putra berhasil membawa pulang piala, sementara srikandi mereka harus puas mengakhiri musim lalu sebagai runner-up.Sejak saat itu, namanya ditasbihkan sebagai salah satu tim yang paling disegani di kompetisi ini.

Menjelang musim baru, skuad AC bermimpi untuk menyempurnakan capaian prestasi mereka. Kegagalan kawin gelar di tahun lalu, berupaya mereka bayar lunas di tahun ini.

Baik tim putra dan tim putri sama-sama getol mempersiapkan diri menjelang Junior DBL East Java Series 2020. Serangkaian latihan dengan intensitas padat pun rela mereka jalani.

“Saat ini kami fokus pada strenght dan endurance. Saya lihat, itu adalah kelemahan dari tim kami. Selain itu kami juga terus menempa skill para pemain. Baru setelahnya, kami akan mulai berlatih soal defense dan ofense,” ujar coach Savero Seisa Mubin, pelatih SMP Angelus Custos 1 Surabaya.

Di tahun ini, materi pemain dari Angelus Custos bisa dibilang segar. Di tim putra, mayoritas berisi anak kelas tujuh. Hanya ada satu pemain yang masih tersisa dari musim lalu. Begitu juga tim putri. Hanya ada sekitar dua pemain lama, sementara yang lain adalah wajah-wajah baru.

Meskipun skuadnya minim jam terbang, coach Savero mengaku bahwa skill pemainnya tahun ini lebih merata. Hal itulah yang membuat ia optimis bahwa di tahun ini bisa menyandingkan gelar putra dan putri.

“Selain itu, saya juga memperingatkan anak-anak agar tetap waspada. Siapapun lawannya, kita harus menampilkan performa terbaik kita. Maka dari itu, kami terus mengajak anak-anak mempelajarai strategi baru. Jika kita ingin hasil yang berbeda, maka kita juga harus berani bereksplorasi dalam strategi. Kami optimis bisa menjadi juara,”tutup coach Savero.

Tim putra dan putri SMP Angelus Custos 1 akan melakoni pertandingan perdana mereka pada 20 Januari 2020 nanti, di DBL Arena, Surabaya. Tim putra mereka akan berhadapan dengan SMPN 35 Surabaya. Sementara tim putrinya, akan bertemu dengan SMPN 1 Mojokerto di laga perdana.

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa