MOJOKERTO - Antusiasme puluhan siswa SMPN 1 Mojokerto sudah terlihat sejak pagi. Mereka berkumpul di lapangan basket untuk menyambut roadshow Junior DBL East Java Series 2020 hari ini (10/1).

Agenda roadshow kali ini dibuka dengan penampilan ekstrakurikuler tari tradisional. Ekstrakurikuler unggulan SMPN 1 Mojokerto ini menampilkan tari Garuda Nusantara dengan iringan lagu gamelan.

Para siswi yang menampilkan tarian ini memakai kostum bernuasna hitam dan emas. Mereka juga memakai mahkota burung lengkap dengan sayapnya.

Roadshow Junior DBL East Java Series 2020 kali ini disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMPN 1 Mojokerto, Bapak Mulib.

"Saya harap kegiatan seperti ini bukanlah yang terakhir tetapi sebuah awal sehingga tim DBL bisa terus datang ke Mojokerto setiap tahunnya. Karena kegiatan seperti ini bisa membangkitkan semangat anak-anak, terutama untuk olahraga basket." ujarnya.

Pak Mulib juga berharap tim basket putra dan putri Spensa Mojokerto (julukan SMPN 1 Mojokerto) bisa memperoleh prestasi tahun ini.

Tim DBL juga mengajak para siswa dan siswi untuk berpartisipasi pada roadshow kali ini dengan mengadakan mini game. Mini game kali ini adalah estafet bola menggunakan kaki. Merekapun terlihat semakin semangat.

Acara semakin meriah dengan adanya penampilan ekstraturikuler pramuka. Mereka memakai seragam pramuka lengkap yang gagah dan memperagakan gerakan semapur.

Teriakan tiba-tiba pecah saat tim basket putra dan putri Spensa Mojokerto memasuki lapangan. Mereka melakukan perkenalan dan meminta dukungan dari teman-teman sekolahnya.

"Semoga semua ilmu dan latihan yang kami serap bisa diterapkan di lapangan nanti. Kami tim basket mengharapkan dukungan kalian semua untuk datang saat kami bertanding," kata kapten tim putra Spensa Mojokerto, Nicholas Nathanael.

Roadshow akhirnya ditutup dengan penampilan tim dance Spensa Mojokerto yang tampil enerjik dengan kostum ala tentara. Dilanjutkan dengan agenda foto bersama.

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan
Kesalahan Ini Sering Dilakukan Saat Bermain Basket