Begini Caranya Nonton Livestream Seri Palembang

| Penulis : 

PALEMBANG—Honda DBL South Sumatera Series 2019 telah menapaki fase puncak. Di partai final, dua tim putra dan putri terbaik dari bumi Sriwijaya akan memperebutkan mahkota juara seri Palembang.

Di partai putri, juara bertahanan tahun lalu, SMAN 2 Lahat akan diuji tajinya oleh jagoan baru SMAN 3 Banyuasin III. Sama-sama memiliki skuad bernas, laga ini diprediksi akan berjalan seru.

Karena, sebagai juara SMAN 2 Lahat tak ingin gelar yang mereka raih dengan susah payah direbut begitu saja. Sementara, sekolah yang akrab dikenal dengan julukan Smantri itu, juga akan mengeluarkan segala kemampuan untuk mewujudkan mimpi yang telah lama mereka inginkan. Karena, Smantri hanya kurang melangkah satu kali lagi untuk menorehkan namanya pertama kali sebagai juara liga basket pelajar terbesar se-Indonesia ini.

Pada partai putra, sekaligus laga pamungkas, dipastikan akan berjalan seru. Pasalnya, tak ada nama petahana di sana. Antara SMAN 2 Tanjung Raja dan Methodist 2 Palembang sama-sama belum pernah merasakan angkat trofi. Nah, karena tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, pertandingan ini akan berjalan super sengit. Dari keduanya, akan ada satu nama yang tercatat sebagai juara di sejarah panjang Honda DBL seri Palembang.

Buat kamu yang sedang tidak berada di Palembang, nggak perlu khawatir. Pasalnya, semua laga final Honda DBL South Sumatera Series akan disiarkan secara livestream, di DBL Play.

Sudah tahu kan caranya melihat tayangan livestream Honda DBL? Caranya buka saja aplikasi DBL Play. Lalu pilih menu livestream. Jadwal laga atau acara yang disiarkan via livestream semuanya ada di sana. Atau kalian nanti bisa lihat tayangannya melalui video di artikel ini. Sudah siap belum? Jangan lupa siapkan camilan. Apapun camilannya, minumnya TehBotol Sosro.

Putri SMAN 2 Lahat vs SMAN 3 Banyuasin III

 

 

Populer

Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Mengenang Kembali James Naismith, Si Penemu Permainan Basket
11 Varian Rasa Kopi Good Day, Kopi Anak Muda yang Wajib Banget Kamu Coba
#Menolaklupa, Ini Dia Koreo-koreo Super Keren dari Seri Surabaya
Kenalan Sama MVP: Kata Yowel Son Jadi MVP Cuman Bonus