Galan Waspadai Kedalaman Skuat Buksi

| Penulis : 

JAKARTA - Sang juara bertahan Honda DBL DKI Jakarta Series SMA Bukit Sion akan menjamu SMAN 39 Jakarta pada lanjutan Grup A Honda DBL 2019 DKI Jakarta Championship Series Selasa (22/10) ini.

Pertandingan ini akan menjadi laga kedua bagi Buksi (julukan SMA Bukit Sion) yang sebelumnya telah meraih kemenangan perdana mereka saat melawan SMA Cita Buana dengan hasil akhir 65-29.

Sedangkan Galan (julukan SMAN 39 Jakarta) akan melakoni laga fase grup terakhirnya pada pertandingan ini. Galan telah meraih satu kemenangan saat melawan SMA Cita Buana dengan skor 54-30 dan satu kekalahan saat berhadapan dengan SMA Kolese Kanisius dengan skor 39-31. 

Persiapan para pemain Buksi menjelang laga ini tentunya sudah siap. Menurut pelatih Buksi, Jap Ricky Lesmana, timnya memiliki semangat yang tinggi di laga ini.

“Untuk pertandingan kali ini Buksi antusias sekali. Kami menambahkan jadwal latihan pada Minggu kemarin untuk menyiapkan mental serta mematikan pemain kunci lawan mereka,” ungkap coach Ricky.

Pelatih Buksi tersebut menilai bahwa Galan memiliki kemampuan yang perlu diwaspadai tim asuhnya. Pelatih Buksi ini berharap permainan lawannya akan terpengaruh pasalnya mereka baru saja berlaga kemarin. Meski demikian, Dia tetap menekankan kepada Buksi untuk menerapkan defense yang baik saat menghadapi runner-up Jaktim tersebut.

“SMAN 39 memiliki kemampuan cukup bagus. Kita berhati-hati untuk melawan mereka. Semoga faktor kelelahan mereka saat melawan Kanisius bisa membuat mereka agak kendor waktu lawan kami,” ujarnya.

Berbeda halnya dengan Galan. Walaupun harus menelan kekalahan saat kontra raja North Region, SMA Kolese Kanisius pada Senin (21/10), menurut pelatih Galan, Christian Poltak, semangat anak asuhnya tak pernah pupus. Hal ini dapat dilihat dari motivasi masing-masing pemain. Walaupun sudah lelah fisik dan mental, para pemain Galan pasti akan berusaha yang terbaik untuk timnya.

Bagi coach Christian Poltak, lawannya kali ini akan memberi ancaman bagi timnya. Dengan ini, telah menekankan kepada para pemain Galan untuk berjuang sekeras mungkin saat melawan Buksi.

“Bukit Sion bagus banget. Mereka juara bertahan, pola timnya bagus, pemain semua merata dari pemain inti dan cadangannya. Ya pastinya kita harus fight banget, sih lawan mereka” ujarnya.

Cara para pemain Buksi dalam mempertahankan keunggulannya, yaitu dengan bertahan yang kuncinya mengingatkan untuk rajin defense dan box out. Untuk offense, coach Ricky menekankan para pemain Buksi untuk selalu bermain secara tim.

Dari sisi Galan, coach Christain berharap timnya mampu meningkatkan akurasi tembakan mereka, di laga ini pasalnya pada melawan SMA Kolese Kanisius, ia menilai finishing Galan masih jauh dari kata memuaskan.()

Statistik dan profil tim laga ini dapat kamu baca di sini

Baca juga berita-berita menarik di mainmain.id

 

 

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya