ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

 

JOGJAKARTA-Setelah tim putri Casello, SMAN 1 Wates mengalami kekalahan di pertandingan operdana Honda DBL DI Jogjakarta Series, tim putra Casello tak kalah berbeda. Mereka gagal memetik poin penuh. Sebaliknya, Filial, SMAN 1 Bantul, tampil impresif. Mereka mengalahkan Casello dengan skor akir 31-24.

Kuarter pertama berjalan cukup sengit. Fillial sempat membuka poin setelah Rizal Dwi melakukan solo dribble. Sayang keunggulan itu tak berlangsung lama, Casello melalui Khairi Firmansyah menyamakan kedudukan lewat drive apik yang menusuk pertahanan. Casello kembali bisa menambah angka dan membuat unggul. Skor 4-2 untuk keunggulan CS di kuarter petama.

Di kuarter kedua laga sengit masih tersaji. Filial coba lebih menerapkan permainan setplay. Tapi agresifitas pertahanan Casello tak terbendung. CS terus menambah angka lewat kondisi lawan yang tertekan dan kerap kehilangan bola. Fahrizal Ali berulangkali menginisiasi fastbreak tim dengan menyisir pertahanan lawan. Casello semakin menjauh ketika Andhika Farhan mencetak 3pts.

Namun keunggulan itu tak bertahan lama. Setelah mengejar ketertinggalan menjadi 1 angka, Filial mendapat free throw. Tak menyiakan kesempatan tsb, Yoga Anungka berhasil mengonversi kesempatan tersebut dan menyamakan kedudukan. Skor sama kuat 11-11 di paruh pertama pertandingan.

Intensitas permainan tinggi langsung tersaji di kuarter ketiga. Sempat lebih dulu tertinggal, Casello kembali unggul hingga tiga angka setelah berhasil memanfaatkan free throw yang didapat.

Beruntung set play demi set play Filial berhasil mempemperkecil ketinggalan. Momen kuncinya terjadi setelah Aldo Christian kembali mencetak poin. Tak lama menempel ketat, Filial akhirnya kembali unggul lewat two points shoot lewat Athian Rafli. Setelahnya Fillial kembali terus menambah angka lewat berbagai skema baik openplay maupun free throw. Berbanding terbalik, Casello seperti lupa bagaimana caranya mencetak point di separuh kuarter tiga itu. Skor masih ketat 19-17 untuk keunggulan Filial.

Filial semakin memimpin dengan selisih tiga angka lewat fastbreak yang mereka ciptakan memanfaatkan lambatnya transisi lawan. Keunggulan ini pun tak tergoyahkan hingga akhir pertandingab.

Pelatih Fillial, Taufan Gilang mengapresiasi kemenangan timnya. Meski begitu ia mengatakan bahwa timnya masih harus lebih tenang menjalani pertandingan demi pertandingan apabila mau melangkah jauh di DBL tahun ini. “Hal itu supaya kami bisa lebih menjaga permainan dan tidak melakukan kesalahan seperti kesalahan passing,” kata Taufan.

Statistik pertandingan selengkapnya bisa kamu baca di sini.

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY