LAMPUNG - Berbeda dengan tim putrinya, putra SMAN 1 Kota Gajah (Saga) berhasil meraih kemenangan saat menghadapii SMKN 4 Bandar Lampung. Kemenangan dengan skor 7-46 ini jadi pelipur lara bagi tim putri Saga yang menuai kekalahan di laga sebelumnya.

Saga sudah tampil menjanjikan dari awal jalannya pertandingan. Mereka langsung tampil menekan dan terus mengurung garis pertahanan SMKN 4. Benar saja, SMKN 4 dibuat scoreless pada paruh pertama. Sedangkan Saga langsung menjauh dengan torehan 26 poin.

Kuarter ke tiga, SMKN 4 coba berbenah. Namun hal itu masih belum berpengaruh besar bagi keadaan pertandingan. Saga masih saja mendominasi jalannya laga ini. Passing yang dilakukan Saga cukup merepotkan pertahanan sang lawan. Saga menutup kuarter ini dengan skor 4-38.

Sepuluh menit terakhir, Saga coba mengendurkan tempo permainannya. Mereka terlihat lebih fokus dalam menguatkan pertahanannya. Meskipun serangan Saga sudah tampak mengendur, SMKN 4 masih saja tak bisa memanfaatkan hal itu. SMKN 4 pun harus rela menutup pertandingan ini dengan margin kekalahan jauh.

Hasil lengkap statistik dan profil pemain pada pertandingan ini, klik di sini.

Populer

Be Ready, Pendaftaran Honda DBL 2019 Segera Dimulai!
Smala Dance Crew Nge-Dance di Kantor DBL Indonesia
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Kepergian Dona Olyvia, Juara DBL East Java-West 2024, Menyisakan Banyak Kenangan
Kaleidoskop: Dulu Pemain, Kini Pelatih! Eits Ada Anak Bung Towel