ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Ada yang baru di Kopi Good Day DBL Camp 2025. Salah satunya adalah alat pengukur Vertical Jump seluruh campers saat melakukan measurement test.

Seperti tahun-tahun sebelumnya. Di hari kedatangan, seluruh campers akan melakukan sejumlah tes untuk mengukur tinggi badan, berat badan, tinggi lompatan, hingga mengecek apakah ada risiko cedera.

Nah, salah satu elemen yang diukur itu adalah Vertical Jump atau tinggi lompatan. Biasanya, campers harus menggunakan alat yang harus mereka tempelkan pada papan ketika mereka berada di loncatan tertinggi.

Baca juga: Baru Tiba di Jakarta, Campers Jambi Ini Overthinking Soal Beep Test!

Namun, tahun ini DBL Camp menggunakan alat yang berbeda. Yaitu menggunakan ForceDecks Dual Force Place System. Alat ini bisa mengukur kekuatan yang dimiliki oleh campers dengan lebih akurat.

“Nggak cuma vertical jump aja, alat ini sebenarnya juga bisa mengukur squash, push up, dan lainnya. Semua yang terkait power seseorang, bisa diukur dengan alat ini,” terang Dede Rahman, petugas dari Kineticx yang bekerja sama dengan DBL Indonesia untuk mengaplikasikan alat baru ini di DBL Camp.

Alat ini juga terhubung langsung dengan aplikasi. Sehingga, statistik yang dihasilkan akan lebih detail. Dari hasil statistik ini, bakal terlihat campers dominan menggunakan kaki sebelah mana. 

Dari sana pula, bisa ditarik beberapa kesimpulan. Kalau seseorang dominan memakai kaki kanan, berarti kaki kirinya lemah atau butuh latihan ekstra supaya tidak berisiko cedera, dan sebaliknya. 

Baca juga: Jalani MCU di DBL Camp, Zulfahrizal Heboh Ketemu Althof Satrio!

“Jika mereka dominan menggunakan kaki kanan lebih dari 15 persen, otomatis ada risiko cedera di kaki kiri karena jarang dilatih. Juga sebaliknya,” ucap Dede.

Berdasarkan penelitian, angka 15 persen ini sebenarnya berlaku untuk rata-rata pemain sepak bola di seluruh dunia. Namun, ini juga bisa digunakan untuk atlet basket. 

Jika lebih dari 15 persen dominan menggunakan salah satu kaki, maka kaki tersebut memiliki risiko cedera lebih tinggi dibanding lainnya. Hal tersebut berlaku sebaliknya.

“Kita bisa menggunakan data minimal ini sebagai acuan pertama untuk penerapan di Kopi Good Day DBL Camp 2025,” tutup Dede. 

Kopi Good Day DBL Camp 2025 sendiri akan berlangsung pada 29 April - 4 Mei di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan. DBL Camp merupakan kamp basket pelajar terbesar di Indonesia.

Selain itu, adapula Kopi Good Day DBL Festival 2025 yang diselenggarakan pada 1-4 Mei 2025 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Daftar campers Kopi Good Day DBL Camp 2025 bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY