Ratusan campers dari seluruh penjuru kota di Indonesia mulai berkumpul di Jakarta, Senin 28 April 2025. Mereka dijadwalkan berkumpul hari ini untuk menjalani rangkaian pengukuran jelang Kopi Good Day DBL Camp 2025 dimulai.
Salah satu campers yang turut merapat ke Jakarta adalah Sultan Rafif Alfatih, pemain asal SMAN 1 Tangerang Selatan. Menariknya, ia tidak hadir sendirian di sebuah hotel bilangan Jakarta Selatan, tempat seluruh campers akan menjalankan measurement test sebelum DBL Camp.
Ia ditemani oleh seluruh anggota keluarganya. Nah, salah satu anggota keluarganya adalah sosok yang familiar beberapa tahun terakhir. Dia adalah Sultan Rifat Alfatih.
Baca juga: KONI-Perbasi Bengkulu Selatan Lepas Keberangkatan Haikal ke DBL Camp 2025
Rifat, kakak Rafif, pernah mengalami masa sulit ketika insiden kabel fiber optik menimpa dirinya pada 2023 lalu. Hal itu membuatnya harus kehilangan pita suara dan saluran pernapasan lewat hidung.
Keduanya, Rifat dan Rafif dikenal sebagai saudara kandung yang sangat suportif. Dukungan selalu mereka berikan satu sama lain ketika mereka sedang berjuang. Termasuk saat saudaranya didera musibah atau situasi sulit.
Kali ini, Rafif sendiri sedang berusaha untuk mengejar gelar DBL Indonesia All-Star. “Aku ingin sekali ada di sampingnya untuk bisa membuatnya bounce back ketika dia sedang ngedown,” ungkap Rifat.
Untuk Rafif sendiri, kehadiran kakaknya begitu berperan besar untuk perkembangan basketnya. Ia tumbuh dengan kakaknya dan sama-sama menyukai basket.
Baca juga: Tiket Menuju DBL Camp: Pengalaman Tidak Terduga Azalea Naysa
“Kita akur, jarang berantem, mungkin karena Kakak udah kuliah juga di luar kota sementara aku di Jakarta, makanya jarang ketemu. Tapi, untuk support selalu ada. Kakak selalu nanyain dan ketika aku tanding selalu nonton, bisa langsung atau livestreaming,” jelas Rafif.
Rafif sendiri saat ini merupakan salah satu campers yang telah duduk di tahun terakhirnya. Ketika ditanya soal kelanjutan studinya, Rafif memilih kampus yang sama dengan kakaknya.
Kopi Good Day DBL Camp 2025 sendiri akan berlangsung pada 29 April - 4 Mei di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan. DBL Camp merupakan kamp basket pelajar terbesar di Indonesia.
Selain itu, adapula Kopi Good Day DBL Festival 2025 yang diselenggarakan pada 1-4 Mei 2025 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Daftar campers Kopi Good Day DBL Camp 2025 bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)