Ada kalanya mimpi terasa dekat, tapi harus direlakan tepat di garis akhir. Mungkin seperti itulah yang dialami oleh Lovely Leke, pemain kebanggaan SMA Eben Haezar Manado saat Honda DBL with Kopi Good Day 2024 North Sulawesi.
Saat mimpinya untuk membawa pulang gelar juara ketiga beruntun, alias three-peat, harus kandas di semifinal, usai kalah dari rival mereka, SMAN 1 Manado, dunia Lovely Leke pun seolah runtuh.
Namun, menyadari bahwa dirinya masih punya satu kesempatan untuk membela SMA Eben Haezar Manado musim depan, Lovely Leke pun bangkit. “Yang bikin aku bertahan di basket itu karena masih pengen banget bisa bawa tim juara DBL,” ucap Lovely dengan nada tegas.
Meskipun titel juara belum berhasil ia capai tahun ini, Lovely masih punya mimpi besar lainnya untuk membuktikan kualitas dirinya di Kopi Good Day DBL Camp 2025 .
Musim lalu, namanya berhasil menembus Top 50 Campers dan menjadi sebuah prestasi yang luar biasa di tahun debutnya. Namun, bagi Lovely, itu belum cukup. “Tahun ini targetnya harus lebih dari tahun sebelumnya. Aku pengen buktiin kalau aku bisa naik level,” tuturnya.
Perjalanan Lovely Leke tak selalu mulus. Ia pernah benar-benar terpuruk, utamanya saat kekalahan di laga semifinal DBL North Sulawsi tahun lalu.
Baca Juga: Vieny Gwenogia: Bangkit dari Keterpurukan, Kini Berjuang Wujudkan Mimpi All-Star
Bukannya menyerah, momen itu justru jadi titik balik bagi Lovely Leke. “Ya, aku merasa masih ada satu kesempatan lagi. Masih ada waktu buat ambil juaranya lagi,” ungkapnya penuh keyakinan.
Kini, DBL Camp menjadi wadah pembuktian terbaru baginya. Bukan hanya soal bersaing dengan campers -peserta DBL Camp- terbaik dari seluruh Indonesia, tapi juga soal menunjukkan kepada dirinya sendiri bahwa ia mampu terbang jauh melampaui batas.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Kopi Good Day DBL Camp 2025 berlangsung pada 29 April sampai 4 Mei 2025 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan. DBL Camp merupakan kamp basket pelajar terbesar di Indonesia.
Selain itu, adapula Kopi Good Day DBL Festival 2025 yang diselenggarakan pada 1-4 Mei 2025 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)