Butuh perjuangan hingga tiga tahun lamanya bagi Miranda untuk bisa sampai ke titik ini. Ya, Miranda merupakan salah satu student athlete yang berhasil mengamankan tiket menuju Kopi Good Day DBL Camp 2025 setelah terpilih sebagai Honda Most Valuable Player (MVP) 2024 West Sumatera.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Sumatera adalah panggung terakhir baginya. Mengingat, musim ini Miranda sudah duduk di bangku kelas XII.
Setelah tiga musim membela SMAN 1 Solok, baru di musim terakhirnya Miranda berhasil masuk ke dalam barisan First Team. Bahkan menjadi pemain terbaik. Hal ini pun melebihi mimpinya sejauh ini.
“Selama ikut DBL, baru kali ini lolos First Team. Di tahun kedua aku kemarin, sebenarnya berharap banget bisa ikut DBL Camp, tapi ternyata cuma sampai nominasi. Jadi setelahnya aku mati-matian latihan buat DBL terakhirku ini. Alhamdulillah Allah kasih jalan, Kak,” ucapnya, lantas semringah.
Tepat setelah gelaran DBL West Sumatera 2024 tuntas, Miranda pun langsung fokus pada target selanjutnya.
Target menuju pemusatan pelatihan basket pelajar paling prestisius di Indonesia, yakni Kopi Good Day DBL Camp 2025.
“Wah, persiapan buat ke sana sudah dari lama. Setelah kepilih jadi First Team, aku hampir tiap hari latihan. Kadang, paginya aku latihan fisik dulu sebelum sekolah. Sorenya, baru materi di lapangan,” kata Mila, begitu sapaan akrabnya.
Baca Juga: Gelar MVP dan Tahun Terakhir Miranda di DBL West Sumatera
Menyambut DBL Camp 2025, Mila benar-benar serius. Bahkan dirinya punya program sendiri yang difokuskan menuju event tersebut.
“Aku biasanya latihan di klub, jadi lebih private aja gitu. Semuanya sudah diatur sama pelatih, waktu puasa kemarin pun, ada program khusus. Kalau sekarang, mungkin lebih ke mengulang shooting di hot areanya aku sih, sama penetrasi dribble dan meningkatkan akurasi free throw,” imbuhnya.
Penampilan Miranda saat membela SMAN 1 Solok di partai semifinal DBL West Sumatera 2024
Meskipun telah mempersiapkan segala materi sejak jauh hari, Mila tetap realistis dengan targetnya. “Insya Allah bisa sampai ke Top 50 Campers, Kak. Bisa sampai sana aja bersyukur banget harusnya. Karena poin utamanya mau ambil ilmu sebanyak-banyaknya,” tukas pemain berzodiak Leo itu.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Kopi Good Day DBL Camp 2025 berlangsung pada 29 April sampai 4 Mei 2025 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan. DBL Camp merupakan kamp basket pelajar terbesar di Indonesia.
Selain itu, adapula Kopi Good Day DBL Festival 2025 yang diselenggarakan pada 1-4 Mei 2025 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)