Ada begitu banyak cara untuk mempersiapkan diri di Kopi Good Day DBL Camp 2025. Mulai dari mencari info seputar drill yang ada di DBL Camp hingga menanyakan langsung ke beberapa teman yang sudah pernah merasakan suasana kamp.
Nah bagi Haviere Noah, campers asal SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta doi langsung mendapat spill keseruan DBL Camp 2025 dari sang kakak. Ya, musim lalu kakaknya, Miguel Stevincent, lebih dulu merasakan atmosfer DBL Camp. Pengalaman dan cerita dari sang kakak menjadi modal persiapan Viere -sapaan karibnya- di DBL Camp 2025.
“Koko ngasih aku beberapa tips gitu. Katanya itu pasti capek pas dua hari pertama. Nah dari situ aku sebisa mungkin persiapan fisik dulu,” ujarnya.
Baca juga: Audrey Jacelyn Tetap Lakoni Persiapan DBL Camp di Tengah Ujian Sekolah
Salah satu tips and trick yang dibagikan oleh Miguel ke adiknya adalah tetap tabah menghadapi beep test.
“Salah satu yang dikasih tahu koko itu beep test minimal harus sama kayak yang sudah pernah All-Star. Setelahnya baru aku improve sendiri,” ungkapnya.
Viere sendiri sudah mempersiapkan diri sejak lama. Mulai dari latihan fisik hingga ketangkasan kala melantai.
Baca juga: Membaca Ketatnya Persaingan DBL Camp, Vina: Banyak yang Harus Ditingkatkan!
Aksi Haviere Noah di DBL Solo 2024
“Aku sudah persiapan banyak. Mulai dari joging tiap pagi terus gym sama tambah-tambah latihan sendiri,” sambungnya.
Hal ini tentu tidak terlepas dari target besar yang dibawa Viere di DBL Camp. Doi ingin menutup masa SMA dengan terpilih sebagai skuad elite Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2025.
“Jujur ngejar buat kepilih All-Star. Tapi yang paling penting aku nunjukin all out aja. Urusan hasil biar Tuhan yang atur,” cetusnya.
Enak juga ya kalau punya saudara yang sudah pernah berangkat ke DBL Camp. Semangat mempersiapkan diri, Viere!
DBL Solo masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.
Baca juga: Beep Test Masih Menyeramkan, Nadine: Bayanginnya Sudah Sakit Kaki Duluan!
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)