SMAN 2 Bekasi Unggul Tipis dari SMA Al-Azhar

| Penulis : 

BEKASI- Tim-tim yang berlaga di hari pertama Honda DBL West Java Series 2019-North Region memang luar biasa. Mereka menyuguhkan permainan yang ngeyel. Itu yang membuat skor di beberapa pertandingan di seri ini hanya terpaut tipis.

Sebelumnya ada pertandingan SMAN 5 Karawang dan SMAN 1 Purwakarta yang berjalan sengit hingga margin skor sangat tipis (baca: Kuarter Ketiga Jadi Penentu Kemenangan SMAN 1 Purwakarta). Nah setelah pertandingan itu, laga dilanjutkan dengan pertemuan antara SMAN 2 Bekasi melawan SMA Al-Azhar 4. Skor pertandingan ini juga terpaut tipis, 28-15 untuk kemenangan SMAN 2 Bekasi. 

Kedua tim mencatatkan skor yang sama di kuarter satu dan dua. Di kuarter satu, keduanya sama-sama meraih 5 poin. Begitu juga di kuarter dua, sama-sama mendapat 6 poin. 

Nah di kuarter tiga perolehan poin kedua tim juga selisih tipis. SMAN 2 bekasi berhasil mencatatkan 7 poin. Sementara SMA Al-Azhar 4 meraih 6 poin. 

Selisih poin yang begitu tipis membuat tensi pertandingan sangat tinggi. Namun, keberuntungan belum berpihak ke SMA Al-Azhar 4. Mereka terpaksa harus mengakui keunggulan SMAN 2 Bekasi dengan skor akhir 28-25.

Keberhasilan SMAN 2 Bekasi mencetak lebih banyak poin karena mereka berani mencoba melepaskan tembakan. Terbukti, rasio tembakan SMAN 2 Bekasi mencapai 35 persen. Sedangkan SMA Al-Azhar 4 hanya 28 persen.()

Hasil lengkap pertandingan ini klik di sini

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa