Barisan srikandi SMA BPK Penabur Cirebon menolak keras perpindahan gelar. Bahkan sepanjang Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java, Penabur Cirebon selalu menuntaskan laga demi laganya dengan kemenangan mutlak.
Anak didik Agus Basuki itu selalu mengantongi kemenangan besar. Hanya Global Prestasi Bandung yang mampu menahan gempuran Penabur Cirebon untuk tidak mencetak margin lebih dari 30 poin. Selebihnya, Penabur Cirebon seolah tidak mengalami gangguan berarti.
Mereka pun melewati dua kali putaran final dengan kemenangan telak. Pada babak final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-East, Penabur Cirebon pungkasi SMA 1 BPK Penabur Bandung dengan skor 102-46.
Sedangkan di laga final yang sesungguhnya, alias babak final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java, Penabur Cirebon kembali berjumpa dengan SMA 1 BPK Penabur Bandung dan menutup musim ini dengan skor akhir 90-36.
“Game hari ini seru bisa ketemu kembali di final derbi BPK dan juga bisa back to back champion. Saya senang karena bisa bermain dengan all out dan teman-teman saya juga bisa mengeluarkan semuanya yang mereka punya,” buka Antoinette Louise Rich, pemain Penabur Cirebon.
Baca Juga: Perjuangan Masuk Tim DBL dan Dukungan Pacar, Kisah Cinta Matthew Bikin Baper!
Sebuah torehan yang luar biasa. Konsistensi Penabur Cirebon memang layak untuj diacungi jempol. Mengingat mereka juga mampu mempertahankan takhtanya selama tiga musim berturut-turut, alias threepeat.
Sebanyak lima pemain Penabur Cirebon turut menyumbangkan dua digit angka dalam laga ini. Antara lain Kartika Hatta Mahanani dengan 21 poin, disusul Inez Welly dengan 15 poin.
Kemudian Praisey Blessed dengan 13 poin. Serta Belian Yesi Triutari yang menyumbangkan 12 poin dan Antoinette Louise Rich yang nyaris menorehkan triple-double dengan 12 poin, 10 rebound, dan 9 assist. Di mana mayoritas dari mereka sudah duduk di bangku kelas XII.
Potret para pemain dan seluruh elemen Penabur Cirebon setelah diresmikan sebagai kampiun DBL West Java 2024
Berkat kemonceran itu, kelima pemain di atas berhasil terpilih sebagai Kopi Good Day First Team & Second Team 2024 West Java. Yang berkesempatan untuk terbang ke Kopi Good Day DBL Camp 2025 pada akhir April mendatang.
Di sudut lain, Praisey Blessed juga meresmikan back to back Honda Most Valuable Player di wilayah Jawa Barat. Setelah musim lalu juga catatkan pencapaian yang sama.
“Bagi saya dan teman-teman yang kelas XII, rasanya seneng bercampur sedih karena tahun terakhir. Semua ini berkat bantuan dari Tuhan yang bisa mewujudkan mimpi saya dan teman-teman,” ungkap Antoinette.
“Terima kasih sudah mau kerja sama dan kerja keras bareng. Aku bersyukur punya temen yang mau berjalan bareng dari suka dan duka. Thank you buat juara di tahun terakhir ini. Semoga adik-adik mau kerja keras bareng dan kerja sama untuk menjadi juara kembali,” pungkasnya.
Baca Juga: Tuntas! Mahkota Ratu DBL West Java 2024 Masih Dikuasai BPK Penabur Cirebon
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)