Masih dari skuad Manado Independent School. Saat ini giliran Timothy Joaquin Tulenan yang hadir sebagai pemuncak klasemen untuk Top 5 Rebound Leaders Honda DBL with Kopi Good Day 2024 North Sulawesi.
Hadir sebagai center untuk Manado Independent School, pemain setinggi 190 sentimeter ini menjalankan tugasnya dengan baik.
Bermain setidaknya empat kali dalam semusim, Timothy berhasil mengantongi 26 rebound. Dengan catatan 6,5 rebound per game.
Hadirnya Timothy membantu Manado Independent School untuk tidak kecolongan lebih banyak poin. Juga membantu timnya untuk memperoleh kesempatan berikutnya untuk mencetak angka.
Baca Juga: Agresivitas MIS Dominasi Top 5 Steal Leaders DBL North Sulawesi 2024
Selain Timothy, beberapa nama lain juga masuk dalam barisan Top 5 Rebound Leaders DBL North Sulawesi 2024. Berikut selengkapnya.
1. Timothy Joaquin Tulenan - Manado Independent School (26 rebound)
2. Laorensius Yohanes Waraopea - SMA Lokon St Nikolaus Tomohon (20 rebound)
3. Juano Pasuhuk - Manado Independent School (19 rebound)
4. Stivano Mangundap - Manado Independent School (18 rebound)
5. Clark Mantiri - SMA Theodorus Kotamobagu (17 rebound)
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa