Rutinitas yang berbeda. Kegiatan Naila Sari, student athlete asal SMKN 1 Tanjung selama bulan Ramadan sedikit berbeda. Bukan, ini bukan tentang latihan sambil menjalankan ibadah puasa. Ini soal kegiatan doi selama bulan Ramadan yang sedikit berbeda ketimbang tahun lalu.
Iya, tahun lalu, Nailah -sapaan karibnya- banyak menghabiskan waktu untuk menunggu buka puasa dengan mencari takjil. Tahun ini doi mengaku bakal mengurangi kegiatan mencari takjil bersama. Kok bisa?
“Tahun lalu itu sering banget cari takjil bareng-bareng. Tahun ini kayak kurang aja. Gak ada yang ngajakin juga sih hehehehe,” ujarnya.
Tenang, sejatinya Naila Sari juga ingin lho merasakan suasana mencari takjil bersama. Utamanya bersama gebetan tercinta. Sayangnya kesibukan keduanya sejauh ini membuat jadwal mencari takjil mereka masih belum ketemu.
Baca juga: Capek Itu Apa? Ahmad Rizky Aulia Tetap Latihan Pas Puasa
“Doi sibuk seleksi kejuaraan, Kak. Gak ada waktu buat cari takjil bersama hehehe,” ungkapnya.
Nah, Naila sendiri berusaha untuk berpikir positif nih. Mengingat saat ini masih memasuki minggu-minggu awal puasa, maka dari itu tak banyak kegiatan yang direncanakannya selain bersantai di rumah.
“Karena ini baru awal puasa kan, mungkin kegiatannya cuman latihan aja sama kebanyakan di rumah,” terangnya.
Ya, Naila sendiri mengaku tetap berlatih ketika sedang menjalankan ibadah puasa. Hal ini tentu tidak terlepas karena doi teprilih masuk sebagai Kopi Good Day First Team 2024 South Sumatera.
Baca juga: Plecing Kangkung Jadi Menu Andalan Berbuka Ragil Subagiyo
“Latihan pas bulan puasa ini lebih seru aja sih ketimbang hari-hari biasa,” cetusnya.
Wah, memanggil gebetan Naila ayo segera diajak buat bukber kalau gak cari takjil bareng.
DBL Banjarmasin masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)