Srikandi SMA Sutomo 1 Medan menjadi tim pertama yang mengamankan satu tempat di Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2025 North Sumatera. Musim ini menandai kembalinya skuad Sutomo 1 ke partai puncak selama empat kali berturut-turut. 

Di samping itu, final yang berlangsung pada Sabtu, 22 Februari 2025 ini juga lagi-lagi mempertemukan Sutomo 1 dengan SMA Methodist 2 Medan. Sebagaimana diketahui, Sutomo 1 selama ini harus puas berada dalam posisi runner up

Tak heran jika mereka kini berambisi besar untuk tidak mengulangi nasib serupa. Dua kemenangan telak di musim ini seolah menjadi bukti nyata tekad besar Sutomo 1 untuk mengantongi gelar juara. 

Lantas, seperti apa perjalanan putri Sutomo 1 sepanjang DBL Medan 2025. Berikut kilas baliknya!

Versus SMAN 3 Padang Sidempuan

Laga perdana Sutomo 1 dibuka dengan melawan SMAN 3 Padang Sidempuan (Smantig) pada Rabu, 19 Februari 2025. Pada kesempatan ini, Sutomo 1 berhasil menang mudah dengan skor akhir meyakinkan 67-12. 

Keberhasilan tersebut diawali oleh aksi Angelyn yang membukukan dua poin pertama hanya dalam 17 detik sejak tepis mula. Sesuai prediksi, serangan demi serangan terus dilancarkan oleh Sutomo 1. 

Sutomo 1 bahkan memulai kuarter kedua dengan fase respect the game, mengingat mereka berhasil mengamankan 20 poin tanpa satu pun balasan. Situasi ini jelas membuat putri Smantig tak memilik celah untuk membalikkan keadaan. 

Tercatat dua pemain Sutomo 1 menyumbangkan dua digit angka. Torehan tersebut dibuka oleh Riana Harefa dengan 24 poin, sementara Audrey Jacelyn Jessica meraih 13 poin. 

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan double tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan SMA Sutomo 1 Medan versus SMAN 3 Padang Sidempuan di bawah ini

Versus SMA Ahmad Yani Binjai

Sutomo 1 kian mengganas! Mereka bahkan mampu menorehkan hasil fantastis, 112-5, atas SMA Ahmad Yani Binjai. 

Dari peluit awal dibunyikan, pasukan Sutomo 1 langsung melesat jauh meninggalkan rivalnya. Serangan yang mereka lancarkan pun semakin tak terbendung seiring berjalannya pertandingan. 

Skuad asuhan Dany Adrian Simatupang ini juga tak pernah gagal menorehkan double digit di setiap kuarter. Dari hasil tersebut, seluruh pemain Sutomo 1 menunjukkan kontribusinya dalam menyumbangkan angka. 

Seperti biasa, Riana Harefa kembali tampil gemilang. Pemain bernomor punggung 15 ini mencatatkan double-double dengan 21 poin dan 11 rebound

Tak kalah memukau, sebanyak tiga pemain lainnya turut membukukan dua digit angka. Pemain anyaran Audrey Jacelyn Jessica membuka capaian ini dengan 31 poin. Sementara, Jolivia dan Pricillia Aisha Miftah sama-sama menorehkan 10 poin. 

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan double tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan SMA Sutomo 1 Medan vs SMA Ahmad Yani Binjai di bawah ini

 

Tak dapat dipungkiri, putri Sutomo 1 mampu menghadapi setiap laga dengan begitu impresif di musim ini. Mereka tentunya berpotensi untuk menggeser Methodist 2 dari singgasana juara.

Lantas, akankah para srikandi Sutomo 1 mampu menggoreskan sejarah baru di musim ini? Nantikan jawabannya dalam Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2025 North Sumatera di GOR Unpri Medan pada Sabtu, 22 Februari 2025!

Baca juga: Riana Harefa, Si Student Athlete yang Juga Tekuni Peran Sebagai Pelatih Klub

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day.

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
5 Cara Menuju Indonesia Arena: Rute TransJakarta, MRT, dan KRL
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
11 Varian Rasa Kopi Good Day, Kopi Anak Muda yang Wajib Banget Kamu Coba