Lagi-lagi tim putri SMA Methodist Banda Aceh (Methodist) akan berjumpa dengan SMAN 1 Langsa (Smansa Langsa) di partai final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Aceh.
Yap, musim lalu kedua tim ini memang sudah bertempur di partai final. Namun, tim putri Methodist harus puas dengan posisi Runner Up. Tapi, bukan berarti pertahanan putri Methodist bisa ditembus dengan mudah.
Sebab, jika kita melihat rekam jejaknya, tim putri Methodist ini pernah membawa pulang gelar Champion di 2019 dan 2022. Bahkan di DBL Aceh 2022, Methodist sukses kawin gelar loh guys!
Akankah musim ini tim putri Methodist bisa merebut kembali takhta tersebut dari Smansa Langsa di final Rabu, 13 November 2024?
Sebelum itu, yuk kita simak dulu bagaimana perjalanan tim putri Methodist di DBL Aceh 2024!
Baca Juga: Shirleen Eldora, Si Student Athlete yang Juga Aktif Sebagai Wakil Ketua OSIS
Versus SMAN 8 Banda Aceh
Pertandingan perdana SMA Methodist Banda Aceh pada Senin, 11 November 2024, sukses membuat lawannya yakni SMAN 8 Banda Aceh (Smandel) tunduk.
Methodist membuktikan bahwa mereka yang merupakan Runner Up musim lalu masih perkasa. Meskipun bertempur dengan formasi baru, tim putri Methodist berhasil menutup laga atas Smandel dengan kemenangan telak, yakni skor akhir 34-6.
Sejak tepis mula, Methodist memang bermain cukup dominan. Hal tersebut juga menjadi salah satu bukti bahwa pertahanan mereka begitu kokoh. Di mana kuarter pertama berakhir dengan skor sementara 7-0 tanpa balas.
Vania Renata Languyu menjadi top poin di laga perdana tersebut. Dirinya berhasil menyumbangkan total 10 poin dan 6 rebound. Disusul Davianne Melissa Tjia yang nyaris membukukan dobel-dobel dengan 8 poin dan 11 rebound.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
Versus SMAN 2 Banda Aceh
Di babak Fantastic Four pada Selasa, 12 November 2024, tim putri Methodist berhadapan dengan SMAN 2 Banda Aceh. Tim putri SMAN 2 Banda Aceh yang merupakan pemilik gelar Champion DBL Aceh 2021 ini berhasil dipulangkan oleh tim putri Methodist.
Pertandingan 40 menit tersebut diakhiri dengan skor 64-32, kemenangan untuk satu tiket final Methodist. Sejatinya, tim putri SMAN 2 Banda Aceh juga memberikan perlawanan untuk mengejar ketertinggalan. Buktinya di kuarter kedua, tim putri SMAN 2 Banda Aceh berhasil mencatatkan 16 poin dan Methodist 17 poin.
Tetapi, itu semua belum cukup untuk membendung penampilan apik Methodist yang konsisten hingga kuarter empat berakhir. Ditambah, empat pemain andalan Methodist juga berhasil menorehkan dua digit angka di pertandingan sore hari tersebut.
Vania Renata Languyu dengan 17 poin, lalu disusul Floren Garcia yang mencetak 15 poin. Dan dua pemain terakhir yang sama-sama menorehkan 10 poin yakni Davianne Melissa Tjhia dan juga Shirleen Eldora.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
Baca Juga: Cetak 23 dari 25 Poin Total, Ini Target Farisha di DBL Aceh
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2024-2025. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube Good Day ID.
Jadwal dan hasil pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Aceh akan di-update secara berkala di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.