Setiap pemain basket, tentu memiliki bentuk dukungan atau semangat yang berbeda-beda jelang pertandingan. Entah dari orang tua, teman, pacar yang menonton langsung, dan masih banyak lainnya.

Namun hal berbeda datang dari seorang pemain yang bernama Joan Priskilla Viona Dengah, pemain asal tim putri SMA Unklab Airmadidi (UHS) yang berlaga di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 North Sulawesi. 

Sebab, selain semangat dari orang terdekatnya, ia juga mendapatkan suntikan semangat dari anjing kesayangannya loh!

Ya, siapa sangka, hewan peliharaan kesayangan Joan ini memberikan pengaruh yang begitu besar di balik performa apiknya pada Senin, 4 November 2024.

FYI, Joan berhasil mencetak 17 poin di laga perdana UHS tersebut. Di mana sumbangan poin tersebut berhasil menaklukkan lawannya yakni SMA Yadika Langowan Manado dengan skor akhir 29-23.

Baca Juga: Abraham Sondakh Curhat Suka Duka Punya Kakak Jadi Asisten Pelatih di DBL

“Saya semangat karena ini tahun terakhir di DBL Manado, jadi ingin totalitas. Selain itu, saya juga mendapatkan semangat dari orang terdekat dan anjing kesayangan saya yang baru melahirkan hehe,” buka Joan di akhir laga siang hari tersebut. 

Tepatnya, Joan ini masih berbunga-bunga karena anjing kesayangannya baru melahirkan guys. Menariknya lagi, anjingnya itu melahirkan bertepatan dengan hari ulang tahunnya. 

“Anjing saya barusan melahirkan di hari ulang tahun saya kemarin 30 Oktober 2024 hehe. Jadi saya masih terbawa perasaan bahagia itu,” terang pemain yang duduk di bangku kelas XII tersebut. 

Jadi penasaran kan, kira-kira Joan juga memberikan nama khusus nggak ya untuk anjing kesayangannya itu?

“Anjing saya bernama Lewo. Saya kasih nama Lewo artinya jelek karena sewaktu lahir dia yang paling jelek tapi paling imut hehe,” sambungnya dengan sedikit bercanda.

Wah menarik sekali kan penyemangat Joan ini? Tak hanya itu, di penghujung perbincangan dengan kami, ia juga mengungkapkan alasannya lebih memilih untuk memelihara anjing daripada hewan lainnya. 

“Saya lebih suka anjing karena dia pintar dan setia. Buktinya saya sudah tiga tahun merawat Lewo dari hasil adopsi anak anjing saudara saya,” tutur pemain kelahiran 2007 itu. 

Sekarang kalian percaya kan guys? Kalau bentuk semangat itu bisa datang dari hal-hal kecil sekalipun. Bahkan, dari hewan kesayangan yang jarang atau tidak kalian duga sama sekali. 

Kira-kira apakah Joan masih bisa mempertahankan semangatnya di pertandingan berikutnya? Yuk pantau akasi Joan bersama tim putri UHS di DBL Manado 2024!

Baca Juga: Kantongi 23 Poin di Laga Perdana Smansa, Naen: Boleh Dapa Andalkan!

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan