ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Sosok Chelsea Aurelia (nomor punggung sembilan) dalam Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-East

Tim putri SMA 1 BPK Penabur (Smak 1) sekali lagi berhasil lolos dari pertandingan menegangkan! Belum berselang 24 jam usai secara dramatis menumbangkan runner up musim lalu, mereka kembali dihadapkan dengan pertempuran sengit. 

Kali ini, mereka kembali bersua dengan tim putri SMAN 9 Bandung (Sembilan). Jika musim lalu putri Smak 1 dapat menang mudah, lain halnya dengan gim Minggu, 20 Oktober 2024. 

Keunggulan yang dimiliki putri Sembilan hingga berakhirnya kuarter kedua bukan alasan bagi Smak 1 untuk menyerah. Mereka pun perlahan memangkas margin. Meski masih tertinggal, para srikandi Smak 1 berhasil menyudahi paruh ketiga dengan selisih satu poin. 

Tersisa kesempatan terakhir. Putri Smak 1 sukses bergerak menjauh. Pun putri Sembilan yang masih setia mengejar ketertinggalan. 

Sayangnya, usaha pasukan Sembilan belum berbuah manis. Kemenangan yang terpaut hanya setengah bola, 45-44, pun diamankan putri Smak 1. 

Mentalitas yang dimiliki setiap pemain Smak 1 patut diacungi jempol. Terlebih lagi, apabila berbicara tentang permainan kali ini, belum lengkap jika tidak membahas sosok Chelsea Aurelia Adellyne Kustiawan. 

Performanya begitu mengesankan. Chelsea (sapaan karibnya) nyaris mencetak triple-double pertama di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-East! Ia membukukan 27 poin, 23 rebound, dan 9 steal

Di balik aksi memukaunya, Chelsea secara gamblang menuturkan bahwa ia tidak pernah berekspektasi untuk meraih angka sedemikian mengesankan. Justru, perasaan pesimis sempat menghantui dirinya.

“Banyak hal yang nggak aku expect, sih. Dari kuarter satu sampe dua, aku udah hopeless soalnya ketinggalan jauh, tapi kita semua pingin final. Jadi, akhirnya kita berjuang deh di kuarter ketiga sampe keempat,” bukanya. 

Lebih lanjut, ia bersyukur dikelilingi oleh pelatih dan rekan yang begitu suportif. Dengan begitu, ia mampu membangkitkan semangatnya kembali. 

Teammates dan coach-nya support banget. Terus, suporter yang dateng juga bikin momentumnya naik karena bikin vibes-nya jadi hype,” ungkap Chelsea. 

“Aku juga mikir karena ini last DBL buat senior kami, udah di Fantastic Four masak nggak mau final. Jadi, dari situ aku coba naikin momentum dan ternyata yang lain ikutan semangat,” imbuhnya. 

Baca juga: Milla Aurelia Kenang Momen Pasang Surutnya Sebagai Student Athlete

Siapa sangka, Chelsea yang mampu membukukan pencapaian luar biasa ini ternyata merupakan siswa kelas 10! Itu berarti DBL West Java-East merupakan ajang debutnya berada dalam jajaran putri Smak 1. 

Selayaknya rookie lain, perasaan grogi jelas sempat menghampiri pemain bernomor punggung sembilan ini. Apalagi, saat menghadapi gim pertama putri Smak 1. 

“Pas match pertama, agak nervous soalnya DBL itu event yang udah aku tunggu-tunggu dan vibes-nya beda dari yang lain, tapi abis gitu biasa aja, sih. Paling, aku coba buat tarik napas, berdoa, dan enjoy aja atmosfernya,” ungkap dara kelahiran 2007. 

Menariknya, Chelsea ternyata punya ritual khusus yang kerap dilakoni sebelum melantai. Kira-kira, apa itu?

“Aku biasanya minum jus pisang karena enak, terus nambah stamina pas tanding. Aku juga dengerin lagu-lagunya Kendrick Lamar, The Weeknd, Central Cee, Daniel Caesar, Bazzi, sama Bruno Mars,” ceritanya. 

Tidak ada alasan khusus di balik pilihannya terhadap musisi-musisi tersebut. Menurutnya, ia hanya menikmati setiap melodi yang mengalun dari lagu-lagu mereka.

Sebagai pemain debutan, sosok berperawakan 170 sentimeter ini tentu berharap dapat menjalani tahun pertamanya dengan baik. Ia tentu tak ingin main-main dalam menyambut partai puncak nantinya. 

Terlebih, lawan yang dihadapi juga tidak mudah. Ajang final akan mempertemukan Smak 1 dengan SMA BPK Penabur Cirebon, pemilik tahta juara DBL Bandung berturut-turut. Meski begitu, Chelsea tetap optimistis bahwa ia dan rekan-rekannya dapat melewati pertandingan puncak dengan baik. 

“Harus percaya sama tim dan coach. Semoga kita semua bisa all out di final dan kita selesain DBL dengan seneng-seneng dan puas sama permainan kita,” tutupnya dengan semangat. 

Akankah Chelsea kembali berhasil membawa kemenangan bagi putri Smak? Nantikan jawabannya hanya di Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-East!

Baca juga: Tak Hanya Pemain, Laga Putri SMAK 1-Trimulia Juga Suguhkan Duel Suami-Istri!

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY